Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedro Acosta Diprediksi Kuasai MotoGP sampai 12 Tahun ke Depan

Kompas.com - 22/05/2024, 08:22 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

Sumber PaddockGP

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap GasGas Tech3 Pedro Acosta sedang menjadi fenomena baru di lintasan MotoGP. Rookie yang baru naik kelas ke MotoGP itu dinilai punya kemampuan teknis yang sangat baik.

Terbukti di tahun debutnya, pebalap asal Spanyol itu bisa menggebrak di lintasan bahkan naik podium. Usai lima seri berlangsung, saat ini Acosta berada di posisi enam klasemen dengan total 73 poin.

Baca juga: Lebih Sulit Mana, Perawatan Mobil Hybrid atau Bensin?

Sukses Acosta membuat para seniornya buka suara dan memujinya, termasuk Aleix Espargaro, pebalap veteran dari tim pabrikan Aprilia yang dirumorkan bakal gantung helm musim depan.

Espargaro mengatakan, kalau dia pimpinan tim maka tanpa ragu akan berusaha mengontrak Acosta. 

"Jika saya pemimpin tim, tanpa ragu pilihan pertama saya adalah Pedro Acosta,” kata Espargaro dikutip dari Paddock-GP, Rabu (22/5/2024).

 

Menurut Espargaro, bakat dan kemampuan Acosta akan jadi modal buatnya di masa depan. Bukan tidak mungkin Acosta akan meraih kesuksesan yang sama seperti saat masa jaya Marc Marquez.

"Bakat dan kehadirannya menjamin bahwa dia akan mendominasi dunia selama sepuluh hingga dua belas tahun ke depan. Anda tidak dapat membayangkan masa depan tanpa menyertakan Pedro,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
YLBHI Rencana Laporkan Balik Hotel Fairmont, Usai Aktivis Tolak RUU TNI Dipolisikan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau