Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Listrik Chery Omoda E5 Diklaim Laku 300 Unit

Kompas.com - 07/03/2024, 08:02 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Chery Sales Indonesia (CSI) menyatakan bahwa ratusan unit mobil listrik Omoda E5 sudah dikirimkan kepada konsumen yang melakukan pemesanan sejak pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS pada Agustus 2023 lalu.

Executive Vice President PT CSI Qu Ji Zong, mengatakan, pada tahap awal sebanyak 300 unit diberikan kepada konsumen di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

Sementara itu, pengiriman untuk area di luar Jabodetabek seperti Surabaya, Medan, dan Bandung akan dilakukan pada pekan kedua Maret 2024.

Baca juga: Harga SUV Bekas per Maret 2024, X-Trail mulai Rp 115 Jutaan

Test drive Chery Omoda E5KOMPAS.com/ADITYO WISNU PRABOWO Test drive Chery Omoda E5

“Sejalan dengan distribusi kepada konsumen Chery sedang fokus pada produksi Omoda E5 untuk memenuhi permintaan dari pasar,” ujar Qu Ji Zong, atau yang akrab disapa Frank di Jakarta, Rabu (6/3/2024).

Sementara itu, Frank juga mengatakan Chery telah mencatatkan 864 surat pemesanan kendaraan (SPK) selama pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024 dengan Omoda E5 mendominasi pemesanan.

Sejauh ini pun pemesanan untuk Omoda E5 diklaim sudah mencapai 2.400 unit. Adapun, Chery memberikan promo garansi baterai seumur hidup untuk 2.000 konsumen pertama Omoda E5.

Baca juga: Daftar Harga LSUV Bekas per Maret 2024, Terios mulai Rp 114 Jutaan

“Chery berkomitmen untuk menyajikan pelayanan, dan produk terbaik setelah melakukan riset komprehensif dari pasar untuk menyajikan produk inovasi yang memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia,” ucap Frank.

Sebagai informasi, harga on-the-road (OTR) Chery Omoda E5 dipatok senilai Rp 498 juta saat pertama kali diluncurkan pada Januari 2024. Sebanyak 2.000 konsumen pertama juga akan mendapatkan potongan menjadi Rp 488 juta.

Bicara soal kemampuan baterai, mobil ini memiliki daya jelajah yang cukup jauh, yakni mencapai 430 Km dengan metode WLTP dan 505 Km dengan NEDC untuk satu kali pengisian penuh.

Baca juga: Biaya Kepemilikan Honda Stylo 160 Setahun, Rp 10.000-an Per Hari

Chery dan PLN bekerja sama untuk memberikan promo spesial bagi pembeli Omoda E5 di IIMS 2024Kompas.com/Donny Chery dan PLN bekerja sama untuk memberikan promo spesial bagi pembeli Omoda E5 di IIMS 2024

Selain itu, konsumen juga akan mendapatkan garansi Lifetime Warranty untuk Electric Motor atau Power Battery, Ultimate Warranty berupa garansi baterai delapan tahun atau 180.000 Km, garansi kendaraan enam tahun atau 160.000 Km, sampai gratis biaya jasa dan sparepart lima tahun atau 75.000 Km.

Chery juga menyediakan layanan roadside assistance gratis selama satu tahun, pick-up drop selama satu tahun, dan gratis pemasangan wall charging, V2L Charger, 7 kW AC Charger, dan Portable Charger.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau