Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kupas Ubahan Daihatsu Terios Facelift sampai Biaya Servis Berkalanya

Kompas.com - 04/12/2023, 11:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

Terios facelift juga masih menggunakan fitur idling start stop system yang diklaim mampu menekan konsumsi bahan bakar.

Fitur ini berguna untuk mematikan mesin dengan menginjak pedal rem ketika sedang berhenti dalam waktu yang lumayan lama, seperti ketika di lampu merah. Saat pedal rem dilepas, otomatis mesin akan kembali hidup.

Bagaimana dengan keiritan bahan bakarnya? menjawab hal ini, dari pengalaman redaksi selama beberapa hari menjajal Terios Custom R AT MC di dalam kota dengan rute kombinasi hingga menyentuh jarak 70 kilometer (km), berdasarkan MID sebesar 13,4 kpl.

Sedangkan untuk biaya perawatan berkala, bila ditotal hingga pemakaian mencapai 100.000 km atau 5 tahun pemakaian, dana yang harus disiapkan calon konsumen Terios facelift sebesar Rp 10.679.000.

Untuk rinciannya, pada servis servis berkala 10.000 km konsumen harus mengeluarkan dana Rp 475.000, sama halnya untuk perawatan di 20.000 km dan 30.000 km.

Saat mencapai 40.000 km, dana yang harus dikeluarkan Rp 1.308.000, dan kembali ke Rp 475.000 di 50.000 km. Masuk perawatan berkala ke 60.000 km dan 70.000, biayanya Rp 1.089.000 dan Rp 1.040.000.

Baca juga: Raja Jalanan, Mitsubishi Colt T120 Bikin Mobil Jepang Diterima di Indonesia

Pada perawatan pada 80.000 km, biayanya lebih tinggi, yakni Rp 2.853.000. Hal ini biasanya karena banyaknya pergantian komponen yang dilakukan.

Daihatsu Terios R Custom FaceliftKOMPAS.com/STANLY RAVEL Daihatsu Terios R Custom Facelift

Ketika melakukan servis berkala 90.000 km, biayanya turun menjadi Rp 1.040.000. Terakhir, dana yang harus disiapkan untuk servis berkala 100.000 km sebesar Rp 1.449.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com