JAKARTA, KOMPAS.com - Menyambut akhir tahun, Yamaha menyediakan harga spesial untuk setiap pembelian produk asli Yamaha di dealer Yamaha serta toko online resmi di marketplace Tokopedia dan Shopee.
Harga spesial ini berlaku hingga akhir tahun 31 Desember 2022. Produk asli Yamaha yang dapat dinikmati konsumen ialah, oli, apparel, dan line up aksesori lain semisal jok hingga kampas rem.
Baca juga: Pengadaan Kendaraan Dinas Listrik, Kemenhub Pilih Skema Sewa
Agung Budi Raharja, selaku General Manager Part Operation Division (POD) Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, mengatakan, program ini merupakan apresiasi kepada konsumen setia Yamaha.
“Tingginya kepercayaan konsumen ini memotivasi kami untuk terus menghadirkan produk, aktivitas, dan pelayanan terbaik," kata Agung dalam keterangan resmi, Kamis (24/11/2022).
"Sebagai apresiasi Yamaha kepada konsumen, maka kami memberikan program spesial akhir tahun untuk setiap pembelian produk Yamaha Genuine Part*," kata dia.
Baca juga: Tilang Elektronik Bakal Berlaku di Kawasan Tangerang Selatan
Setiap konsumen yang melakukan servis atau penggantian spare part ke dealer resmi Yamaha di Jabodetabek dapat diskon hingga 20 persen untuk penggantian oli Yamaha, aki, serta ban atau tire CST.
Selain itu, semua konsumen Yamaha di Indonesia juga dapat menikmati harga spesial dengan potongan harga atau cashback senilai 10.000 untuk pembelian produk asli Yamaha minimal 70.000 pada toko online resmi Yamaha Motor Genuine Official.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.