Pelapis Merino yang diperluas dalam empat kombinasi warna, serta kemudi kulit M dengan fitur multifungsi jahitan kontras dalam warna BMW M.
Bicara soal perfoma, kedua mobil ini dibekali mesin 6 silinder in-line yang dilengkapi dengan crankshaft ringan yang ditempa dari model BMW M3 dan M4.
Keduanya mampu menghasilkan tenaga sebesar 510 hp serta torsi puncak yqng semula 600Nm menjadi 650 Nm.
Baik BMW X3 M Competition maupun BMW X4 Competition ini dapat melesat dari 0-100 km/jam lebih cepat lagi menjadi hanya 3,7 detik dari yang sebelumnya 4 detik.
Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi Steptronic M 8 percepatan dengan Drivelogic.
BMW X3 M Competition dan BMW X4 M Competition dilengkapi dengan BMW Operating System 7, seperti BMW Intelligent Personal Assistant.
Control Display 12,3 inci yang sudah terkoneksi dengan Apple CarPlay dan Android Auto kini dipasang sebagai standar, dengan gerakan tangan (Gesture Control) membantu pengendara dalam mengoperasikan fungsi kendaraan.
Baca juga: Tanpa Seremoni, Toyota Calya Baru Hadir Lebih Sporty dan Modern
Tampilan instrumen sepenuhnya digital menawarkan M View dengan tampilan khusus yang diadopsi dari model BMW M8.
Bicara soal harga, BMW X3 M Competition akan ditawarkan dengan harga Rp. 2.117.000.000,- off-the-road dan BMW X4 M Competition akan ditawarkan dengan harga 2.167.000.000,- off-the-road.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.