Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sensasi Mengemudi Fortuner 2.8 GR Sport di Dalam dan Luar Kota

Kompas.com - 14/04/2022, 17:01 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Saat mencoba New Fortuner 2.8 GR Sport selama beberapa hari, kami juga tak lupa mencatat konsumsi bahan bakarnya.

Secara rata-rata berdasarkan perhitungan MID, New Fortuner 2.8 GR Sport meraih 11,2 km per liter (kpl). Angka ini merupakan rute dalam kota saat melewati kemacetan di tengah kota.

Sementara ketika diajak berkendara ke luar kota, SUV bongsor ini meraih 12,6 kpj dengan rute kombinasi lancarnya jalan tol dan kondisi jalan luar kota yang menanjak dan menurun. Angka tersebut didapatkan dengan kecepatan 90-100 kpj.

Baca juga: Ulas Tampilan dan Kenyamanan Interior New Fortuner 2.8 GR Sport

Hasil konsumsi BBM tersebut memang tidak terpaut jauh, mengingat rute luar kota yang dilewati tim redaksi kondisinya cukup ramai, serta kondisi jalan yang bergelombang dan didominasi dengan tanjakan dan turunan.

Tentu angka tersebut bisa saja berbeda setiap orang, mengingat ada banyak faktor yang memengaruhi masalah konsumsi bahan bakar, mulai dari kondisi jalan, gaya berkendara, bahan bakar yang digunakan, kondisi kendaraan, beban barang yang dibawa di kabin, dan sebagainya.

Namun, dengan rata-rata konsumsi BBM tersebut, maka New Fortuner 2.8 GR Sport cukup irit meski dibekali dengan mesin besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com