JAKARTA, KOMPAS.com - Gelaran Street Race di Ancol, Jakarta Utara, yang difasilitasi Polda Metro Jaya untuk pembalap liar akan mulai digelar pada Minggu 16 Januari 2022.
Bertajuk Latber Street Race atau latihan bersama, kegiatan yang diharapkan dapat menekan kasus balap liar di jalan raya itu menggunakan tiket yang dapat dibeli online seharga Rp 100.000.
Baca juga: Jiwa Muda Bergejolak, Honda Tiger Disulap Jadi CB100
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, menjelaskan, tiket tersebut merupakan biaya pendaftaran, asuransi dan biaya masuk Ancol.
"Itu biaya pendaftaran buat tiket masuk Ancol dan asuransi. Termasuk tiket masuk motor," kata Sambodo kepada Kompas.com, yang dihubungi Rabu (12/1/2022).
"Latihan bersama sebagai tanda lokasi itu bisa dilakukan pada hari tertentu. Mungkin seminggu sekali atau dua kali sedang kita lihat," katanya.
Pendaftaran Latber Street race sudah bisa didapatkan secara online alias e-ticket di loket.com mulai Selasa (11/1/2022).
Adapun ketentuan tiketnya sebagai berikut:
1. Tiket hanya berlaku untuk kedatangan 16 Januari 2022
2. Harap tunjukan e-voucher pada Pintu Gerbang Ancol untuk dapat mengakses kawasan Ancol
3. Joki boleh mendaftar beberapa kelas yang berbeda dan tidak boleh mendaftar lebih dari 1 untuk kelas yang sama
4. Data diri yang di daftarkan adalah nama Joki yang akan mengikuti kegiatan LATBER STREET RACE
5. Mematuhi seluruh syarat dan ketentuan serta kebijakan kunjungan yang ditetapkan oleh Ancol, antara lain sebagai berikut :
Sudah divaksinasi Covid-19 (minimal vaksinasi dosis pertama) dan menunjukkan status vaksin, melakukan check in dan check out melalui aplikasi Pedulilindungi. Jika Ancol menemukan pelanggaran terhadap regulasi vaksin, maka Ancol Taman Impian berhak mengeluarkan yang bersangkutan.
Selalu menggunakan masker dengan benar dan menjaga jarak (tidak berkerumun) selama berada di dalam kawasan Ancol.
Mematuhi pembatasan jumlah kunjungan dan jam operasional serta ketentuan khusus lainnya yang berlaku di masing-masing unit rekreasi Ancol.
Lansia 70 tahun ke atas dan Ibu hamil belum diperbolehkan berkunjung ke Ancol sampai batas waktu yang berlum ditentukan.
Anak usia dibawah 12 tahun diperbolehkan berkunjung ke kawasan Ancol dan unit rekreasi dengan wajib didampingi orang tua yang telah mendapatkan vaksin COVID-19 minimal Dosis Pertama dan selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku termasuk 3M
6. Eticket yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan (non-refundable)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.