Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah Bikin Mika Lampu Mobil Kinclong, Bisa Pakai Pasta Gigi

Kompas.com - 20/07/2020, 12:41 WIB
Ari Purnomo,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mika atau kaca pada bagian lampu mobil menjadi salah satu komponen yang perlu mendapatkan sentuhan perawatan.

Apalagi jika kondisi mika tersebut sudah kusam, lantaran masa pakai dan perilaku parkir yang sering di tempatkan di bawah terik matahari.

Kaca lampu mobil yang kusam tidak hanya akan mengganggu tampilan kendaraan, tetapi juga mengurangi kenyamanan saat berkendara.

Terlebih, jika tengah melakukan perjalanan di malam hari dan dalam kondisi sedang hujan. Mika yang kondisinya buram jelas akan mengurangi pencahayaan dari lampu mobil sehingga bisa mengganggu visibilitas pengemudi.

Baca juga: Air Buangan AC Bagus untuk Radiator, Mitos atau Fakta?

Untuk mengatasi kaca mobil yang buram sebenarnya tidaklah sulit, asalkan kondisinya masih belum parah.

Ilustrasi proses pembersihan mika lampu mobilcarsales.com.au Ilustrasi proses pembersihan mika lampu mobil

Pemilik kendaraan bisa menggunakan bahan yang sehari-hari digunakan yakni pasta gigi. Presiden Direktur XTO Car Care Christopher Sebastian mengatakan, pasta gigi bisa digunakan untuk menghilangkan kusam pada mika lampu.

“Cara sederhana bisa dilakukan untuk membersihkan mika lampu adalah dengan pasta gigi,” ujarnya kepada Kompas.com belum lama ini.

Christopher menambahkan, langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan membersihkan headlamp terlebih dahulu.

“Gunakan air bersih untuk mencuci headlamp, lalu keringkan menggunakan kanebo dan lap kering,” ucapnya.

Baca juga: Ini yang Perlu Diperhatikan Saat Ngecas Ponsel di Power Output Mobil

Setelah itu, kata Christopher, oleskan pasta gigi secara merata ke seluruh permukaan mika lampu mobil.

“Setelah itu gosok dengan pola melingkar, diamkan sejenak, lalu siram dengan air hingga bersih,” katanya.

Cara tersebut bisa dilakukan jika kondisi kaca lampu mobil tidak begitu buram atau bahkan sudah menguning.

RH Garage melayani rekondisi lampu depan mobil jenis apapunGridOto.com RH Garage melayani rekondisi lampu depan mobil jenis apapun

Tetapi, jika tingkat keburaman headlamp sudah cukup parah tidak bisa dilakukan hanya dengan mengoleskan pasta gigi ke bagian luarnya.

“Kalau sudah kusam dan berubah warna jadi kuning itu tidak bisa dibersihkan dari luar saja, harus dibuka biar bagian dalam bisa dibersihkan juga,” uapnya.

Terpisah, Owner Detail Works MotoSpa Bintaro Jakarta Selatan Stefanus Yoga mengatakan, untuk membersihkan kaca lampu tidak butuh waktu lama, hanya beberapa jam saja.

Baca juga: Begini Cara Aman Menyalip Kendaraan di Jalan Raya

“Di tempat kami ada layanan headlight restoration, yaitu restorasi lampu depan yang menguning. Prosesnya terbilang mudah dan cepat, karena tanpa pembokaran. Lampu akan dibersihkan dengan alat dan obat khusus dalam beberapa jam,” katanya.

Selanjutnya, Yoga menambahkan, dilakukan pencucian setelah itu mika lampu depan akan mendapat layanan wet sanding atau pengamplasan. Baru kemudian dilakukan compounding, polisihing, dan semi coat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau