Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Begini Cara Cegah Maling Mobil Beraksi di Hotel

Ryan, mengatakan, mobil Toyota Calya tipe G 2018 miliknya hilang saat parkir di hotel yang ternyata tidak punya CCTV. Kemudian pihak hotel hanya berusaha memfasilitasi dengan kepolisian tapi enggan bertanggung jawab.

"Yang nginep di sana orang tua dan adik. Mereka pakai mobil saya dari luar kota. Check in tanggal 6 (Februari) sekitar 6.30 WIB setengah sembilan ngambil charger masih ada pagi jam 8.30 WIB tanggal 7 (Februari) mobil sudah tidak ada. Satpam tidak tahu," kata Ryan kepada Kompas.com, Minggu (12/2/2023).

Menanggapi kejadian ini, Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), mengatakan, sering kali pemilik mobil terlena dengan penampilan petugas parkir resmi, dengan mengikuti arahan bahkan menyerahkan kunci mobil pribadi ketika valet.

“Setiap kali kita akan parkir, yang menentukan aman atau tidaknya itu kita. Jangan percaya sama orang lain, sekalipun petugas resmi. Karena risiko rusak atau hilang biasanya mereka tidak tanggung jawab,” ujar Sony.

“Di hotel berbintang, mal, kantor, kita sering terlena dengan penampilan petugas yang terlihat memiliki skill dan bertanggung jawab, padahal belum tentu,” kata dia.

Sony tidak menyarankan pengemudi untuk menggunakan fasilitas valet parking. Menurutnya, memarkirkan kendaraan sendiri merupakan ide yang lebih baik.

Selain itu, jangan lupa untuk memasang kunci tambahan. Misal kunci setir, untuk mempersulit maling ketika hendak mengambil mobil kita.

“Kalau saya tidak pernah mempercayakan kunci mobil pribadi ke petugas valet. Saya lebih memilih sendiri lokasi kendaraan untuk parkir. Itu bentuk kepedulian dan kecintaan saya terhadap aset pribadi,” ucap Sony.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/13/090200115/begini-cara-cegah-maling-mobil-beraksi-di-hotel-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke