Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Mobil Listrik yang Bisa Dites di Dalam Ruang Pameran GIIAS 2022

JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 memiliki beberapa hal yang berbeda dari gelaran sebelumnya, yakni terkait arena test drive mobil listrik.

Pengunjung dapat menjajal berbagai kendaraan listrik berbasis baterai di dalam ruangan yakni di arena 'Indoor Electric Vehicle Test Track', seluas 5.000 meter persegi yang terletak di Hall 10.

Hal tersebut, sejalan dengan visi pameran yang berfokus terhadap pengenalan teknologi elektrifikasi kepada pengunjung sebagai kendaraan bermotor masa depan.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, sedikitnya ada 11 merek mobil listrik yang mencangkup sebelas model kendaraan yang bisa dites. Yaitu, DFSK, Kia, Hyundai, Toyota, Lexus, Morris Garage (MG), Mitsubishi Fuso, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, dan Wuling.

Adapun model mobilnya, DFSK Gelora, Hyundai Ioniq 5, Kia EV6, Kia Niro EV, Toyota C-Pod, Lexus UX300e, MG ZS EV, Mitsubishi E-Canter, Mitsubishi MiEV, Nissan Leaf, Porsche Taycan Turbo, dan Wuling Air ev.

Bagi yang berminat, para pengunjung bisa melakukan pendaftaran di hall 10 dengan membawa beberapa persyratan seperti mengikuti protokol kesehatan (memakai masker, hand sanitizer, dan vaksin ke-3), serta memiliki SIM A.

“Arena GIIAS EV Test Track didesain dengan trek yang menyoroti kemampuan kendaraan listrik, agar para pengunjung mendapatkan pengalaman langsung berkendara dengan kendaraan listrik," kata Rizwan Alamsjah, Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara GIIAS 2022 belum lama ini.

"Area tersebut juga dilengkapi dengan area charging station, untuk memberikan edukasi bagaimana proses pengisian daya masing-masing kendaraan bekerja,” lanjut dia.

Selain kendaraan tersebut, pengunjung juga bisa melakukan pengetesan atas beberapa mobil baru di ruangan terpisah seperti Honda CR-V Hybrid dan Porsche Macan III.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/14/074100515/daftar-mobil-listrik-yang-bisa-dites-di-dalam-ruang-pameran-giias-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke