JAKARTA, KOMPAS.com— Membeli mobil bekas kini menjadi alternatif yang dipilih banyak orang untuk memiliki kendaraan pribadi. Dengan harga yang lebih miring dari mobil baru, mobil bekas dengan kualitas yang bagus kini bisa di bawa pulang.
Akan tetapi, saat membeli mobil bekas masih masih banyak yang gegabah. Sehingga kendaraan yang di beli tidak sesuai harapan.
Sutadi Chief Operating Officer (COO) mobil88 mengatakan jika calon pembeli kerap melakukan beberapa kesalahan sebelum membeli mobil bekas.
“Pengetahuan calon pembeli tentang mobil sangat minim. Alhasil mereka tidak memeriksa kondisi body mobil bekas, jarak tempuh, mesin, kaki-kaki mobil dan sebagainya,” kata Sutadi pada Kompas.com, Jumat (11/3/2022).
Tidak mencari tahu informasi tentang mobil membuat pembeli kurang terbekali. Akibatnya, pembeli mudah tergiur dengan harga mobil bekas yang miring tanpa mengetahui spesifikasi tentang mobil.
Bisa saja penjual mobil bekas menawarkan harga mobil bekas yang tidak imbang dengan kondisinya. Karena pernah di pakai oleh orang lain, setiap mobil bekas tidak akan sempurna seperti mobil baru.
Calon pembeli kerap mengabaikan memeriksa body mobil secara interior dan eksterior. Tidak hanya itu saja, jarak tempuh dan kondisi mesin juga jarang diperiksa karena terlalu percaya pada penjual.
Mesin sendiri menjadi komponen yang penting bagi mobil, bila mobil bekas alami masalah pada mesin maka harus dipertimbangkan. Pasalnya, jika mengganti atau perbaikan mesin akan membutuhkan biaya tambahan lagi.
Jika tidak paham akan mesin, pembeli bisa mengajak rekan atau orang lain yang paham akan mesin. Dengan begitu orang tersebut akan membantu untuk memeriksa kondisi mesin mobil bekas sebelum di beli.
Sutadi juga mengatakan, selain kerap tidak memperhatikan kondisi mobil dengan teliti, calon pembeli mobil bekas juga abai pada kelengkapan surat mobil.
Calon pembeli mobil bekas sering tidak memeriksa keabsahan surat-surat dari mobil bekas yang akan di beli. Padahal kelengkapan BPKB, Faktur dan Form A dari mobil bekas sangat penting.
“Belilah mobil bekas di showroom atau penjual yang terpercaya. Banyak-banyak mencari tau dengan ahlinya, terutama di bidang used car sebelum memutuskan membeli mobil bekas,” tutup Sutadi.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/11/193100415/kecerobohan-yang-sering-dilakukan-pembeli-mobil-bekas