Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Belajar dari Kasus Terbakarnya Lamborghini Raffi Ahmad, Ingat Lagi Bahaya Modifikasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Raffi Ahmad menduga salah satu penyebab Lamborghini Aventador miliknya mudah terbakar, yaitu karena bahan material bodi mobil sudah diganti menjadi karbon.

Hal ini diungkapkan Raffi melalui video yang diunggah Rans Entertainment, Minggu (20/10/2019).

"Bodi mobil Lamborghini aku kan punya yang body kit dan bodi original. Nah, ini kebetulan sedang pakai body kit, bukan original. Jadi takutnya kalau kena api sedikit jadi langsung menyebar,” ujarnya.

Penggunaan bahan karbon di mobil memang membuat kesan tersendiri serta meringankan beban. Tapi di samping itu, bahan tersebut mudah menghantarkan panas dan terbakar sebagaimana dikatakan Technical Service Executive Coordinator PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Anjar Rosjadi.

"Oleh sebab itu, penting untuk memperhatikan risiko melakukan modifikasi kendaraan. Pikirkan secara matang hal-hal yang bisa terjadi, seperti tidak menggunakan bahan yang mudah terbakar di bagian-bagian yang cepat panas," katanya saat dihubungi Kompas.com, Jakarta, Selasa (22/10/2019).

"Ini bukan karena penggunaan bahan karbon saja, tapi prilaku sepele contohnya jarak antara bumper dengan knalpot terlalu dekat bahkan menempel. Itu bisa juga membuat kendaraan terbakar," ujarnya lagi.

Lalu, menurut Anjar, hindari juga modifikasi di bagian elektrikal kendaraan. Sebab, tak jarang terjadi kebakaran mobil yang melibatkan bagian tersebut.

"Jangan asal keren saja, tapi perhatikan dengan matang risikonya. Pabrikan memang tidak menganjurkan dilakukan modifikasi, tapi jika memang ingin, baiknya serahkan kepada spesialis," katanya.

Sebelumnya, dikabarkan Lamborghini Aventador berkelir hitam milik Raffi terbakar di Simpang Bundaran Kecil Sentul Internasional Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu (19/10/2019). Diduga, kebakaran terjadi karena mobil mengalami overheat.

"Saat ini masih dicek di bengkel, dicari penyakitnya apa," kata Raffi.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/23/081200815/belajar-dari-kasus-terbakarnya-lamborghini-raffi-ahmad-ingat-lagi-bahaya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke