JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu inovasi terbaru dalam reservasi pelabuhan penyeberangan adalah aplikasi Ferizy. Ferizy adalah platform yang dirancang khusus untuk mempermudah proses pemesanan tiket penyeberangan di Indonesia.
Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengatakan, saat ini sudah ada total 39 pelabuhan strategis yang memberlakukan pemesanan tiket online Ferizy, di antaranya ialah Pelabuhan Merak, Bakauheni, Ketapang, Gilimanuk, dan lainnya.
Sejak diluncurkan pada 2020, pengguna Ferizy mengalami pertumbuhan yang signifikan. Dari 437.688 user Ferizy di 2020, jumlahnya bertambah hingga 2,4 juta pengguna pada Juli 2024.
Baca juga: Tips Pilih Isuzu Panther Bekas, Cari yang 2008 ke Atas
"Dengan menggunakan Ferizy, pengguna dapat menikmati pengalaman pemesanan tiket penyeberangan yang mudah, aman, dan nyaman," ujar Shelvy, dalam keterangan resmi (29/8/2024).
Ferizy, sebagai platform resmi pembelian tiket kapal ferry, telah menjadi solusi utama bagi pelanggan yang ingin memesan tiket dengan mudah, cepat, dan aman.
Dengan tambahan pilihan pembayaran ini, pelanggan kini memiliki lebih banyak fleksibilitas dalam melakukan transaksi, baik secara online maupun melalui kanal pembayaran di toko ritel terdekat.
Baca juga: Lebih Baik Ban yang Kurang atau Kelebihan Tekanan Udara?
Pelanggan cukup memilih metode pembayaran yang diinginkan saat melakukan transaksi di Ferizy, dan mengikuti petunjuk yang tersedia untuk menyelesaikan pembelian.
Penambahan fitur ini juga diharapkan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan dan mendorong penggunaan platform digital dalam membeli tiket kapal ferry.
“Kami terus mengingatkan masyarakat untuk memastikan reservasi tiket dan data manifes sebelum tiba di pelabuhan,” ucap Shelvy.
Baca juga: Penyebab Umum Mobil Manual Gagal Menanjak Saat di Tanjakan
Kabar paling baru, mulai tanggal 29 Agustus 2024, pengguna layanan Ferizy dapat melakukan transaksi pembayaran menggunakan Virtual Account Bank Muamalat.
Tidak hanya itu, sejak tanggal 27 Agustus 2024, Ferizy juga memperluas opsi pembayaran dompet elektronik melalui GoPay, serta jaringan ritel Indomaret dan Alfamart.
Untuk diketahui, sebelum tersedia fitur dompet elektronik, transaksi pembayaran Ferizy dapat dilakukan melalui mekanisme transfer ataupun virtual account lainnya.
Antara lain melalui Bank BRI, Mandiri, BNI, BCA, BTN, BTPN, Maybank, Danamon, BSI, Bank bjb, Bank DKI, CIMB Niaga, PermataBank, Pospay, Bank Maspion, Pegadaian, LinkAja, BLU BCA Digital, OVO, Shopee Pay, Finpay, dan Dana.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.