Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha NMAX Turbo Meluncur, Harga Tembus Rp 45 Jutaan

Kompas.com - 12/06/2024, 15:20 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Yamaha NMAX Turbo untuk pertama kalinya di dunia

Yamaha NMAX generasi ketiga hadir dengan pembaruan desain, fitur, dan dapur pacu.

Presiden Direktur dan CEO PT YIMM Dyonosius Beti, mengatakan, kehadiran NMAX Turbo bertepatan dengan hari ulang tahun Yamaha Indonesia yang ke-50.

"Ini adalah NMAX tercanggih di dunia yang dilengkapi dengan desain yang semakin mewah, fitur first class, dan juga performa mesin yang mengadopsi teknologi baru YECVT, sehingga dapat memberikan sensasi TURBO dalam berkendara,” ujar Dyon di Jakarta (12/6/2024).

Baca juga: SIM Pakai Format Baru, Biaya Masih Sama

Berdasarkan spek di atas kertas, NMAX Turbo memiliki tenaga maksimal 11,3 kW atau setara 15.1 Tk pada 8.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 14,2 Nm pada 6.500 rpm.

Peluncuran Yamahan Nmax TurboKOMPAS.com/ Adityo Wisnu Peluncuran Yamahan Nmax Turbo

Performa mesin baru pada NMAX Turbo didukung fitur Riding Mode yang menawarkan 2 mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan juga S-Mode (Sport Touring).

Kedua mode berkendara ini dapat dioperasikan melalui tombol 'Mode' pada bagian depan stang kemudi kiri.

Selain adanya Riding Mode, NMAX Turbo punya fitur YECVT yang dapat dioperasikan melalui Y-Shift di setang sebelah kiri.

Di mana fitur Turbo memiliki tiga tingkatan, yakni Low (1), Medium (2), dan High (3) sehingga cocok dioperasikan ketika ingin mendahului kendaraan di depan, melewati tanjakan, ataupun saat berkendara tandem.

Menariknya, tidak hanya saat akselerasi, Y-Shift juga dapat dipakau untuk melakukan deselerasi kecepatan motor ketika menghadapi jalanan yang menurun dan juga saat masuk tikungan (cornering).

Berikut ini daftar harga Yamaha NMAX model baru:
- NMAX Neo Rp 32,7 juta
- NMAX Neo S Version Rp 33,7 juta
- NMAX Turbo Rp 37,750 juta
- NMAX Turbo Techmax Rp 43,250 juta
- NMAX Turbo Techmax Ultimate Rp 45,250 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com