Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

New Armada Rilis Skylander Vision 8 Touring, Pakai Single Glass

Kompas.com - 15/05/2024, 15:01 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada gelaran Busworld 2024 di JI Expo Kemayoran, Karoseri New Armada turut merilis satu bus baru, yakni versi single glass dari Skylander R22. 

Bodi bus tersebut diberi nama Skylander R22 Vision 8 Touring. Vision itu maksudnya adalah single glass, di mana pandangan lebih lega dari kabin ke luar.

Baca juga: Belajar dari Kecelakaan Bus di Subang, Mengemudi Bukan Sekadar Piawai

Bus baru Karoseri New Armada, Skylander R22 Facelift Vision 8 AeroKOMPAS.com/FATHAN Bus baru Karoseri New Armada, Skylander R22 Facelift Vision 8 Aero

Sedangkan angka 8, maksudnya adalah tinggi dari bus 3,8 meter. Lalu Touring maksudnya adalah bodi bus tanpa selendang samping, jadi makin lega lagi pandangan penumpang.

Managing Director New Armada Charles Hugo mengatakan, selain meluncurkan bodi single glass, kesempatan di Busworld juga dimanfaatkan untuk memperkenalkan Skylander R22 facelift.

Bus baru Karoseri New Armada, Skylander R22 Facelift Vision 8 AeroKOMPAS.com/FATHAN Bus baru Karoseri New Armada, Skylander R22 Facelift Vision 8 Aero

"Ubahannya apa saja, ada facelift di eksterior. Mulai cowl depan dengan lampu full LED serta motif diamond (berlian). Cowl belakang juga ada ubahan, ditambah kap mesin baru," ucap Charles di Busworld, Rabu (15/5/2024).

Kalau dilihat tampilan depan, Skylander baru ini jadi kelihatan lebih elegan tapi tetap agresif. Sedangkan kaca depan yang single bikin pandangan makin lega.

Bus baru Karoseri New Armada, Skylander R22 Facelift Vision 8 AeroKOMPAS.com/FATHAN Bus baru Karoseri New Armada, Skylander R22 Facelift Vision 8 Aero

Pada bagian samping, kelihatan ada ornamen baru berwarna silver yang tidak menutup kaca samping. Jadi walau tanpa selendang besar seperti Skylander R22 biasa, tetap kelihatan agresif dari sisi kanan dan kiri.

Beralih ke kabin, tentu yang paling diuntungkan adalah penumpang. Pandangan ke depan dan ke samping los, tidak ada yang menghalangi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com