Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingkah Fitur Regenerative Braking di Motor Listrik?

Kompas.com - 13/03/2024, 17:21 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Fitur yang biasa hadir di mobil listrik seperti regenerative braking mulai muncul di sepeda motor listrik. Teknologi tersebut memungkinkan baterai terisi lagi saat sedang deselerasi atau mengerem.

Salah satu motor Alva yakni Cervo memiliki fitur tersebut di motor listriknya. Jadi saat gas ditutup, ada sensasi seperti engine brake dan baterai diisi kembali, cuma memang tidak besar jumlahnya.

Masykur, Product Planning Advisor Alva mengatakan, kalau buat motor listrik yang dipakai harian, regenerative braking tidak begitu penting.

Baca juga: Video Pajero Sport Kena Diesel Runaway, Begini Cara Menghentikannya

Alva One XPALVA Alva One XP

"Pertimbangannya lebih ke kenyamanan dan kepraktisan yang lebih penting. Beda dengan mobil, kan jaraknya jauh, ngecasnya juga lama," ucap Masykur kepada Kompas.com, belum lama ini.

Kalau dibandingkan dengan motor listrik, sekali cas cuma tiga jam sampai empat jam. Kemudian pemakaiannya juga jarak pendek, jadi tidak perlu ada sistem regenerative braking.

Baca juga: Penjelasan Kemampuan Dua Motor Alva Melibas Genangan Berbeda


"Apalagi cuma buat antar sekolah, ke minimarket. Paling kan cuma isi sampai 80 persen (cukup), enggak sampai satu jam (mengecas)," kata Masykur.

Kalau digunakan pun kata Masykur energi yang masuk lagi ke baterai sangat kecil. Jadi kurang efisien juga sebenarnya kalau dipakai ke motor listrik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com