Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aprilia Rilis Livery Motor Baru buat MotoGP 2024, Masih Dominan Hitam

Kompas.com - 19/02/2024, 10:42 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Aprilia Racing MotoGP resmi memperkenalkan livery motor balap RS-GP 24 buat MotoGP musim ini. Tampilannya secara keseluruhan tidak berbeda jauh, cuma banyak detail warna ungu kali ini.

Bisa dilihat, Aprilia masih memakai skema warna dasar hitam doff dengan aksen merah, putih, dan ungu, serta sedikit hijau. Cuma di musim 2024, warna merahnya lebih sedikit dan aksen ungu jadi lebih besar, hijaunya berkurang.

Tulisan Aprilia di samping pun berbeda penempatannya, kini lebih atas dan warna merah bukan cuma menutup huruf a, tapi juga sampai ke p. Tapi secara keseluruhan, tidak berbeda jauh dengan motor tahun 2023.

Baca juga: Aprilia Blak-blakan Incar Enea Bastianini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Aprilia (@aprilia)

 

Dikutip dari Motorsport, Aprilia jadi pabrikan yang paling memperhatikan aerodinamika saat tes pra-musim di Sepang, Malaysia. Terlihat hasilnya pada bagian bodi RS-GP 24 banyak saluran udara, dari fairing sampai tangki.

Begitu juga di bagian buntut, sudah terpasang spoiler baru dengan bentuk bodi yang berubah. Mungkin itu adalah hasil studi Aprilia yang memakai sensor seperti di mobil F1 saat tes kemarin.

Aleix Espargaro merupakan pebalap tercepat di luar Ducati di tes pra-musim kemarin dan dia merasa senang dengan motor barunya. Dia bilang kalau RS-GP 24 jauh lebih baik dari musim sebelumnya, cuma Aprilia harus berbenah di sektor performa di putaran mesin menengah.

Baca juga: 25 Jalan di Jakarta Kena Ganjil Genap, Ini Daftarnya


Berbeda dengan yang dikatakan Maverick Vinales, dia mengalami kesulitan saat tes pra-musim. Kata dia, motornya tidak bisa dikendalikan dan sulit saat pengereman, tidak stabil.

Minggu ini akan berlangsung tes pra-musim kedua yang berlangsung di Sirkuit Losail Qatar. Tes ini merupakan yang terakhir sebelum musim 2024 dimulai pada 8-10 Maret di sirkuit yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com