Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Diskon Pasang Dashcam Mobil di IIMS 2023

Kompas.com - 21/02/2023, 11:22 WIB
Daafa Alhaqqy Muhammad,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak hal menarik yang dihadirkan para eksibitor untuk memikat calon konsumen di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS), yang paling umum, adalah berupa diskon atau potongan harga untuk produk-produk tertentu.

Salah satu eksibitor yang menawarkan diskon besar untuk konsumennya adalah Blackvue, jenama dashcam asli Indonesia itu menghadirkan diskon besar bagi para calon konsumen selama IIMS 2023 berlangsung.

"Selain sebagai bentuk partisipasi kami pada IIMS 2023, diskon-diskon ini juga kami terapkan untuk membantu konsumen yang awalnya ragu-ragu untuk pasang dashcam," ujar Rudy Ham selaku Direktur Pemasaran Blackvue Indonesia kepada Kompas.com, Minggu (19/2/2023).

Rudy menjelaskan jika jumlah kendaraan makin banyak, dan akan terus bertambah. Kondisi itu berpotensi memperbesar angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) seperti tabrak lari. Tanpa adanya dashcam, korban laka mungkin kesulitan memberikan bukti yang bisa menguatkannya.

Baca juga: Dua Pilihan Konversi Motor Listrik, Pilih Mid Drive atau Hub Drive?

Blackvue menawarkan diskon khusus selama IIMS 2023 bagi para pengunjung pameran. Harga yang ditawarkan cukup beragam, mulai Rp 2 jutaan sampai Rp 11 jutaan. Harga tersebut sudah termasuk biaya pemasangan dan garansi selama 18 bulan.

Setelah diskon, harga yang ditawarkan Blackvue nampak jauh lebih menarik dibandingkan kompetitornya. Sebagai Referensi, ada 2 brand lain yang memiliki spesifikasi serupa dengan varian termurah Blackvue yakni Garmin dan Philips.

Seri termurah Blackvue yang dibanderol seharga Rp 2,2 juta membawa spesifikasi yang cukup mumpuni seperti resolusi 2K 60 FPS, dukungan konektivitas lengkap dan sensor kamera milik Sony.

Baca juga: Benahi Purnajual, Benelli Rekrut Pensiunan Yamaha

Sedangkan, untuk perbandingan Garmin menghadirkan dashcam Garmin 56 yang dibekali resolusi perekaman 4K 60 fps dan dukungan konektivitas lengkap. Harganya ada di Kisaran Rp 3,8 juta.

Selain itu, ada Philips menghadirkan kualitas serupa di lini dashcam miliknya, Philips CVR108S. Untuk harganya ada di rentang Rp 3,3 juta.

Berikut adalah rincian harga Dashcam Blackvue setelah diskon di IIMS 2023:

  • DR590-2CH : Rp 2.190.000
  • DR590X-1CH : RP 2.300.000
  • DR590X-2CH : Rp 3.890.000
  • DR750X-2CH PLUS : Rp 5.890.000
  • DR900X-2CH PLUS : Rp 7.190.000
  • DR750X-2CH LTE PLUS : Rp 7.690.000
  • DR750X-3CH PLUS : Rp 8.590.000
  • DR750X-3CH DMS PLUS : Rp 10.990.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bukan Lagi Terowongan, Apa Senjata Hamas untuk Melumpuhkan Israel Kali Ini?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau