Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Mitsubishi Xpander Bekas Mulai Rp 190 Jutaan

Kompas.com - 18/10/2022, 08:12 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi Xpander menjadi salah satu model yang banyak diminati di segmen low multi purpose vehicle (LMPV). Bahkan, kondisi bekasnya juga jadi incaran masyarakat.

Xpander pertama kali diperkenalkan pada 2016, tapi setahun kemudian baru resmi dipasarkan di Indonesia. Meski masuk di kelas LMPV, tapi Xpander juga memiliki karakter sport utility vehicle (SUV) sehingga membuat mobil ini banyak diburu konsumen.

Baca juga: 10 Mobil Terlaris di Indonesia September 2022, Avanza-Xpander Melambat

Xpander mengandalkan mesin berkapasitas 1.500 cc, MIVEC, DOHC, 16 katup, dengan 4 silinder. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 104 tk pada 6.000 rpm dan torsinya mencapai 141 Nm pada 4.000 rpm.

Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition. Hadir dengan head unit Rockford Fosgate dengan subwoofer dan amplifier. Ditawarkan satu transmisi otomatik dengan dua pilihan warna putih dan abu abu metalik. Dibadnerol Rp 304,7 jutaAPHIT McKlein Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition. Hadir dengan head unit Rockford Fosgate dengan subwoofer dan amplifier. Ditawarkan satu transmisi otomatik dengan dua pilihan warna putih dan abu abu metalik. Dibadnerol Rp 304,7 juta

Xpander hadir dalam beberapa varian, yakni GLS, Exceed, Sport, dan Ultimate. Untuk pilihan sistem transmisinya, ada dua macam, yakni otomatis 4 percepatan dan manual 5 percepatan.

Pada akhir 2021, Mitsubishi akhirnya mengganti semua sistem transmisi matik konvensional dengan Continuous Variable Transmission (CVT).

Untuk harga barunya, varian terendah Xpander dibanderol mulai Rp 253,4 juta (OTR Jakarta) dan varian tertinggi harganya Rp 307,1 juta (OTR Jakarta).

Baca juga: Modifikasi Mitsubishi Xpander, Tampil Lebih Elegan

Sedangkan untuk mobil bekas dari Mitsubishi Xpander, harga yang ditawarkan cukup beragam di berbagai bursa mobil bekas daring atau situs jual beli online.

Tes drive Mitsubishi Xpander Tes drive Mitsubishi Xpander

Untuk Xpander Ultimate AT tahun 2017, harganya masih di kisaran Rp 215 jutaan. Untuk tahun yang sama, tapi tipe Exceed AT, ada yang menjual di angka Rp 193 jutaan.

Sedangkan untuk Xpander Exceed MT tahun 2018, harganya sudah ada di kisaran Rp 209 jutaan. Tipe Ultimate AT tahun 2018, harganya berkisar antara Rp 210 jutaan hingga Rp 235 jutaan.

Rahasia mengapa Xpander punya suspensi empuk tapi bodyrool minim, ada pada kaki-kaki.Manut Rahasia mengapa Xpander punya suspensi empuk tapi bodyrool minim, ada pada kaki-kaki.

Untuk tipe Sport MT tahun 2019, harga masih di kisaran Rp 214 jutaan. Sedangkan tipe Ultimate AT dengan tahun yang sama, pasarannya masih Rp 237 jutaan hingga Rp 240 jutaan.

Bagi yang ingin mencari Xpander bekas dengan tahun yang lebih muda, tipe Sport MT 2021 ada yang membuka harga dengan Rp 242 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com