Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenhub Dukung Pameran Periklindo Terselenggara sampai Papua

Kompas.com - 01/08/2022, 11:22 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comPameran kendaraan listrik di Tanah Air, Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang berlangsung pada 22-31 Juli 2022, diklaim sukses terselenggara.

Hal itu seiring dengan capaian organisasi selama acara berlangsung mencakup ke beberapa aspek, termasuk nilai transaksi yang mencapai Rp 250 miliar selama tujuh hari pameran.

Budi Setiyadi, Staf Utama Menteri Perhubungan Bidang Transportasi Darat dan Konektivitas, mengatakan, pihaknya mendukung gelaran PEVS agar diadakan di seluruh Indonesia.

Baca juga: Skema Cicilan Motor Listrik Smoot Tempur, Uang Muka Rp 1 Jutaan

“Saya kira komitmen pemerintah untuk kendaraan listrik ini kita tetap maju terus, kolaborasi antara Periklindo dan Dyandra, pameran pertama kali menurut saya sangat sukses luar biasa,” ujar Budi dalam Closing Ceremony PEVS di Jakarta, Sabtu (30/7/2022).

“Bahkan tadi saya bisik-bisik dengan Pak Moeldoko, barangkali bisa dibuka lagi untuk beberapa daerah yang lain. Terutama yang kami tahu minatnya cukup besar di Sulawesi Selatan di Makassar, kemudian di Medan, termasuk juga di Surabaya,” kata dia.

Budi juga mengatakan, bahkan ajang PEVS juga layak diselenggarakan di Agats, sebuah distrik di Kabupaten Asmat, Provinsi Papua.

Baca juga: Kehadiran Honda WR-V Dalam Waktu Dekat, Meluncur di GIIAS 2022?

“Di sana sama sekali tidak ada motor yang menggunakan bensin. Jadi menurut kami, kalau kemudian untuk pameran ini juga dilakukan di Papua, saya kira pastinya juga akan cukup banyak sekali peminat,” ucap Budi.

“Karena di sana bensinnya susah, kemudian listriknya juga berlimpah. Saya sudah pernah sampai sana, dan jalannya juga tidak terlalu besar. Saya juga pernah berbicara dengan beberapa APM, kalau Papua sebagai prioritas pasar saya kira akan cukup bagus,” ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau