Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Mobil Sehat Keliling Satukan Berbagai Etnis di Bangka Belitung

Kompas.com - 10/02/2022, 18:01 WIB
Heru Dahnur ,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Sabrina (66) warga Dusun Selindung, Desa Air Putih, Kabupaten Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung tersenyum semringah.

Hari itu Sabrina tak perlu bepergian jauh untuk mendapatkan layanan kesehatan. Ia cukup mendatangi kantor Desa Air Putih, karena di sana sudah tersedia mobil sehat keliling.

"Tadi saya naik mobilnya, tidak terasa seperti dalam mobil. Di dalamnya nyaman, dokternya ramah. Seumur hidup, baru kali ini berobat di dalam mobil biasanya kan di Puskesmas atau di rumah sakit," kata Sabrina yang pergi berobat diantar anaknya, Minggu (6/2/2022).

Selain mendapatkan obat dan vitamin, Sabrina juga bisa berkonsultasi tentang masalah kesehatan. Bahkan mobil sehat juga menyediakan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum khususnya lansia.

Baca juga: Dari Banyak Faktor, Penyebab Kecelakaan Tertinggi karena Human Error

Kehadiran mobil sehat keliling disambut antusias masyarakat daerah pelosok di Bangka Belitung. Bahkan mobil sehat keliling seolah-olah menjadi pemersatu masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Mereka yang datang untuk memeriksakan kesehatannya berasal dari berbagai kalangan usia, suku dan agama.

Djit Kwet, warga Aik Antu, Desa Deniang, Kabupaten Bangka misalnya. Ia merasa terbantu dengan keberadaan mobil sehat keliling karena bisa mengikuti vaksinasi corona tanpa harus menunggu lama.

Mobil sehat keliling bagi masyarakat Bangka Belitung.KOMPAS.com/HERU DAHNUR Mobil sehat keliling bagi masyarakat Bangka Belitung.

Tidak hanya menerima vaksin, Djit Kwet yang sehari-hari bekerja sebagai nelayan juga bisa membawa pulang paket sembako.

"Kalau bisa rutin lewat kampung kami, jadi kalau ada gejala sakit bisa langsung berobat," harap Djit.

Baca juga: Ini Kerugian Bila Mobil Tak Servis Pertama di 1.000 Km

Mobil sehat keliling menggunakan kendaraan tipe bus. Masyarakat setempat biasa menyebut Oto Sihat merupakan bagian dari tanggungjawab sosial dan lingkungan (TJSL) yang dilakukan emiten tambang PT Timah Tbk.

Sejak diluncurkan pada Desember 2020, Mobil Sehat telah memberikan pelayanan bagi 1.781 warga yang tersebar di 22 titik pelayanan di Kepulauan Bangka Belitung.

Mobil Sehat dilengkapi tenaga medis, obat-obatan yang bisa dinikmati masyarakat secara gratis. Selain mendapatkan pelayanan kesehatan dasar, masyarakat juga bisa melakukan konsultasi kesehatan. Sasaran pelayanan kesehatan tidak hanya orang dewasa namun juga anak-anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau