Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tambah Kualitas Audio Mobil Agar Lebih Nyaman Ketika Bepergian

Kompas.com - 11/03/2021, 16:51 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sistem hiburan pada kendaraan tentu menjadi teman saat sedang mengemudi sendiri. Perjalanan akan tidak membosankan ketika ditemani dengan alunan lagu.

Untuk meningkatkan kualitas audio yang ada di mobil, bisa dengan melakukan beberapa modifikasi, misalnya seperti mengganti speaker, menambah subwoofer, dan audio processor.

PT. Sumber Sejahtera Audiotama selaku pemegang brand audio mobil berlabel Venom baru saja meluncurkan beberapa produk terbaru di awal 2021. Produk tersebut yakni Venom Pandora VPR 3.6 dan Pandora VPR 4.8.

Baca juga: Pol Espargaro Stres Pindah ke Honda Repsol

Venom Media GatheringDOK. VENOM Venom Media Gathering

Irwan Kusuma, CEO of Venom Audio Indonesia mengatakan, dua produk terbaru dari Venom ini ditujukan agar audio di dalam kabin mobil semakin berkualitas.

"Untuk memudahkan pelanggan, Venom hadirkan aplikasi mobile apps yang bisa didapatkan App Store dan Google Play. Banyak kemudahan didapat, seperti line-up produk Venom, news, dealership, konten video dan lainnya,” ucap Irwan dalam siaran resmi yang Kompas.com terima, Kamis (11/3/2021).

Venom Pandora VPR 3.6 memiliki fitur dengan respons frekuensi 10 Hz – 22 KHz serta Output power tersedia 4 x 25W dengan peak power hingga 4 x 75W.

Baca juga: Truk Tabrak Daihatsu Ceria, Ingat Bahaya saat Keluar dari Rest Area

Sedangkan, Pandora 4.8 yang memiliki respons frekuensi 5 Hz – 20 KHz serta dimensi 135 x 258 x 46 mm (lebar x panjang x tinggi). Output power tersedia @47 kohms.

Keunggulan lain produk terbaru ini tersedia fitur Bluetooth, tahan terhadap panas, improvement IC yang lebih baik serta aplikasi yang bisa digunakan pada iPad.

Irwan mengatakan, untuk mendapatkan produk Venom, tidak perlu repot karena tinggal plug & play. Untuk pemasangannya, didukung oleh layanan home service Venom yaitu Venom Express, tinggal memesan secara online dan dipasangkan di rumah.

Venom Media GatheringDOK. VENOM Venom Media Gathering

Beberapa produk Venom yang mendukung plug & play, seperti speaker exodus, V-tune, Pandora, Subwoofer VX, DBX dan VIN. Seluruh produk ini jika dikombinaskan, akan membuat mobil anda lebih nyaman, bahkan, kabin mobil terasa seperti menggunakan home theater.

Venom audio juga sudah memiliki komunitas tersendiri yang terbentuk sejak 2015. Komunitas Venom tersebut bernama Venom Fighter Community (VFC). Pada awal terbentuk sudah 133 member terdaftar dan pada 2020 sudah masuk 136 member. Setiap yang tergabung di dalam komunitas ini akan mendapat segala benefit terbaiknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com