Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha Siap Gelar Sunday Race dan Endurance Race di Tengah Pandemi

Kompas.com - 29/06/2020, 19:41 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 atau virus corona membuat aktivitas balap nasional menjadi terganggu. Padahal, Yamaha Indonesia sudah yakin siap untuk menggelar Yamaha Sunday Race dan Yamaha Endurance Festival.

 M Abidin, GM After Sales & Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), mengatakan, dari awal Yamaha paling siap, karena sudah melaksanakan ajang balap ini selama lima tahun.

Baca juga: Tes Covid-19 Dinilai Kurang Efektif untuk Ajang Balap Nasional

"Bagi kami tidak ada masalah jika harus mengikuti protokol kesehatan. Kontrak dengan sponsor kami sudah rampung, kemudian kontrak dengan para pebalap dan tim juga sudah rampung," kata Abidin.

Yamaha Sunday Race di Sentul.Yamaha Indonesia Yamaha Sunday Race di Sentul.

Abidin menambahkan, Yamaha sudah siap untuk menggelar balap tanpa penonton, hanya tinggal menerapkan protokolnya saja. Sebab, di ajang Sunday Race dan Endurance Festival juga disediakan hiburan lain di luar balap untuk penonton.

"Hanya tinggal menunggu jadwalnya saja, itu yang belum tahu. Tanpa penonton tidak masalah, kita masih bisa streaming," ujar Abidin.

Abidin menegaskan, Yamaha akan langsung menggelar balap jika sudah mendapat lampu hijau dari Ikatan Motor Indonesia (IMI). Dari teman-teman komunitas, menurut Abidin, juga banyak yang sudah tidak sabar untuk balapan.

"Saya berharap izin menggelar balap diumumkan dari jauh-jauh hari, agar pebalap juga bisa mempersiapkan segala hal yang diperlukan. Saya yakin teman-teman di daerah akan kesulitan untuk bisa datang ke Sentul," kata Abidin.

Baca juga: Balap Motor Nasional Terapkan Protokol Kesehatan seperti MotoGP

Sebelumnya, IMI sudah menyebutkan bahwa akan dikeluarkan regulasi kesehatan jika balapan digelar di tengah pandemi ini. Tujuannya, agar ajang balap nasional tetap bisa diadakan tahun ini.

"Jadi, paddock yang selama ini menempel, nantinya akan diberi jarak, semua peserta harus menggunakan masker, dan masih banyak lagi syarat yang wajib dipenuhi," kata Medya Saputra, Waktum Bidang Olahraga Sepeda Motor Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (PP IMI).

Medya menambahkan, penyelenggaraan balap motor baru bisa dilakukan di Sirkuit Internasional Sentul (Sentul Besar), Bogor. Sebab, merupakan sirkuit tertutup. Sehingga, balapan bisa digelar tanpa penonton.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com