JAKARTA, KOMPAS.com - Lamborghini diyakini sedang mempelajari Hyundai Ioniq 5 N untuk mengembangkan mobil listrik pertamanya. Dugaan tersebut diperkuat setelah Ioniq 5 N terlihat bolak-balik ke markas besar Lamborghini di Sant'Agata Bolognese, Italia.
Bukan suatu rahasia jika pabrikan mobil melirik kompetitor lainnya sebagai perbandingan. Namun, yang menjadi pertanyaan adalah apakah Lamborghini merupakan kompetitor langsung dari Hyundai?
Baca juga: Ulik Fitur Unggulan Hyundai Ioniq 5 N di Sirkuit Mandalika
Dikutip dari Motor1.com, Sabtu (4/1/2025), seseorang merekam video yang memperlihatkan Ioniq 5 N bolak-balik ke markas besar Lamborghini. Pemandangan tersebut dinilai cukup aneh, karena sebelumnya yang keluar dan masuk gedung tersebut adalah model-model Lamborghini.
Meski demikian, Lamborghini punya banyak alasan mengapa menjadikan Ioniq 5 N sebagai obyek studinya. Crossover listrik ini punya performa yang luar biasa dengan fitur-fitur yang mendukung.
Hyundai membekali Ioniq 5 N dengan dua motor listrik, roda depan dan belakang. Jika ditotal, tenaga maksimumnya bisa mencapai 641 Tk. Tidak hanya bertenaga, tapi Ioniq 5 N juga bisa digunakan untuk drift.
Baca juga: Deretan Fitur Hyundai Ioniq 5 N, Jadi Mobil Balap di Sirkuit
Lamborghini kabarnya baru akan meluncurkan mobil listrik pertamanya ke publik pada 2029. Sebelumnya, mobil konsep bernama Lanzador sudah diperkenalkan ke publik pada 2023.
Berdasarkan mobil konsep tersebut, mobil listrik pertama Lamborghini nanti akan berjenis crossover dengan kapasitas 4-penumpang. Lamborghini mengeklaim tenaganya bisa mencapai 1.341 Tk.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.