Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemungkinan Suzuki Bawa Baleno Hybrid ke Indonesia?

Kompas.com - 29/11/2024, 09:22 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki mengungkapkan bahwa terbuka kemungkinan untuk menambah jajaran mobil hybrid di Indonesia.

Harold Donnel, Direktur Pemasaran 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengatakan, pihaknya terus mempelajari berbagai model elektrifikasi yang memungkinkan mengaspal di Indonesia.

Baca juga: Bocoran Mobil Listrik Terbaru Hyundai, Kona N Line?

Suzuki Baleno Hatchback KOMPAS.com/Azwar Ferdian Suzuki Baleno Hatchback

"Pastinya kami akan terus memperlajari model-model yang mana saja untuk dimasukkan kendaraan elektrifikasi," kata Harold di Tangerang, belum lama ini.

"Tapi satu yang bisa kami pastikan ialah strategi dasar daripada Suzuki tidak hanya mengenalkan satu model atau satu elektrifikasi kendaraan karena kami masih multi pathway," katanya.

Saat ini Suzuki punya delapan model yang eksis, tiga di antaranya ialah model mild hybrid yaitu Etiga Hybrid, XL7 Hybrid, dan Grand Vitara Hybrid. 

Baca juga: Bus AKAP PO Gunung Harta Buka Rute Bali - Yogya, Pakai Suites Combi

Suzuki XL7 Hybrid tipe Alphakom Suzuki XL7 Hybrid tipe Alpha

Sisanya yaitu lima model lainnya, yang memungkinkan buat masuk varian hybrid ialah Baleno hatchback hybrid. Apalagi Baleno hybrid sebetulnya sudah ada sejak 2022 di pasar luar negeri.

"Jadi ke depannya masih sangat terbuka bukan hanya kendaraan hybrid ataupun kendaraan elektrifikasi lainnya bisa kami masukkan," ujar Harold.

Baleno hybrid hadir di India dan Eropa. Model hibrida ini dilengkapi dengan teknologi mild-hybrid 12V yang bertenaga 90 Tk. Jauh lebih besar dari versi bensinnya yang bertenaga 83 Tk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau