Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dijual Rp 34 Jutaan, Yamaha Nmax Neo Laris di Medan

Kompas.com - 20/08/2024, 14:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Yamaha Nmax Turbo pada Juni 2024. Nmax generasi ketiga ini hadir dengan pembaruan desain, fitur, dan dapur pacu.

Berbeda dari sebelumnya, Yamaha menawarkan beberapa varian Nmax, mulai Neo, Neo S, Turbo, Turbo Tech Max, hingga Turbo Tech Max Ultimate. Dari beberapa varian ini, tipe Neo rupanya jadi yang paling diminati konsumen.

“Responnya luar biasa, dalam arti sesuai dengan harapan. Kalau yang baru ini kan ada Neo, dan satu lagi Turbo,” kata Joni Lie, GM Marketing & Promotion PT Alfa Scorpii di Medan (19/8/2024).

Baca juga: Diskon Mobil Listrik Agustus 2024, Wuling BinguoEV Tembus Rp 75 Juta

Impresi awal Yamaha Nmax TurboKOMPAS.com/ADITYO WISNU Impresi awal Yamaha Nmax Turbo

“(Pemesanan) lebih banyak Neo, kondisi sekarang bisa 60-70 persen, karena harga lebih terjangkau,” kata dia.

Berdasarkan spek di atas kertas, Nmax terbaru memiliki tenaga maksimal 11,3 kW atau setara 15.1 Tk pada 8.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 14,2 Nm pada 6.500 rpm.

Selain mesin generasi baru, Nmax Neo Version juga dibekali spidometer digital terbaru, Electric Power Socket, dan Maxi Comfort Seat.

Baca juga: Ini Perbedaan Fitur Pengereman ABS dan CBS pada Sepeda Motor

Tapi varian ini tidak dilengkapi dengan Smart Key System, Turbo Riding Mode dan Y-Shift, Traction Control System, TFT Navigation System, Dual Channel ABS, dan Performance Dumper & Special Cover Muffler.

Menariknya, pilihan warna Nmax Neo yang mencakup White, Red, Dull Blue, dan Black, juga lebih banyak dibandingkan varian Turbo ataupun tipe di atasnya.

Menurut Joni, pemesanan Nmax varian lain sebetulnya tidak kalah antusias. Tapi karena unit yang tersedia belum banyak, pihaknya belum bisa memenuhi permintaan pelanggan.

“Ultimate Tech Max banyak yang diminta, tapi seberapa banyak kita bisa pastikan. Karena semua inden, kalau kita tetap terima dan tidak bisa penuhi bagaimana,” ucap Joni.

Baca juga: Alasan PO Juragan 99 Buka Trayek Malang - Yogyakarta

Peluncuran Yamaha NMAX TurboKOMPAS.com/ Adityo Wisnu Peluncuran Yamaha NMAX Turbo

Berikut ini daftar harga Yamaha Nmax terbaru (OTR Jakarta):

- Nmax Neo Version: Rp 32.700.000
- Nmax Neo S Version: Rp 33.700.000
- Nmax Turbo: Rp 37.750.000
- Nmax Turbo Tech Max: Rp 43.250.000
- Nmax Turbo Tech Max Ultimate: Rp 45.250.000

Harga area Medan:

- Nmax Neo Version: Rp 34.803.000
- Nmax Neo S Version: Rp 35.903.000
- Nmax Turbo: Rp 40.053.000
- Nmax Turbo Tech Max: Rp 44.653.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau