Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Teknologi e-Power dengan Hybrid Konvensional

Kompas.com - 19/07/2024, 17:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

1

TANGERANG, KOMPAS.com - Nissan tetap mempertahankan teknologi e-Power pada varian mobil terbarunya karena dianggap memiliki keunggulan yang tidak ada pada kompetitor.

Meski termasuk jenis mobil hybrid, faktanya e-Power memiliki perbedaan mendasar terkait prinsip kerja mesin. Sehingga, performa yang dihasilkan bakal berbeda dengan mobil hybrid pada umumnya.

Benny Suparman, National Sales Manager PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) mengatakan e-Power memiliki karakter berbeda dengan hybrid konvensional.

Baca juga: Dijual Rp 600 Jutaan, Ini Keunggulan Nissan Serena e-Power


“Mobil hybrid konvensional melibatkan mesin bakar sebagai penambah tenaga, bahkan ada jenis hybrid yang motor listriknya hanya membantu, tidak bisa digunakan untuk menggerakan roda,” ucap Benny kepada Kompas.com, Kamis (18/7/2024).

Sementara e-Power, menurut Benny mengandalkan motor listrik secara penuh untuk menggerakkan roda. Kehadiran mesin hanya sebagai generator yang akan bekerja ketika daya baterai mulai habis.

“Konsumsi bahan bakar minyak BBM menjadi lebih hemat, selain itu emisi karbon juga akan berkurang, performa mobil juga ditentukan oleh kemampuan motor listriknya dalam mentransfer tenaga,” ucap Benny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

1
Komentar
berarti mesin bbm nya hanya jadi generator saja... 🧐


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau