Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alva Luncurkan Motor Listrik Murah, Harga mulai Rp 11 Jutaan

Kompas.com - 19/07/2024, 15:31 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com – Dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, Alva meluncurkan beberapa produk baru.

Salah satu di antaranya adalah Alva N3, sebuah motor listrik dengan konsep desain yang stylish dan futuristik.

Bisa dibilang Alva N3 merupakan motor listrik termurah dari jajaran Alva, yang sebelumnya sudah diisi Alva One, Alva One XP, dan Alva Cervo.

Baca juga: Muncul di GIIAS 2024, Motocompacto Calon Motor Listrik Terbaru AHM?

Motor listrik Alva N3 meluncur di GIIAS 2024Dok. Alva Motor listrik Alva N3 meluncur di GIIAS 2024

Alva N3 dirancang dengan posisi berkendara yang nyaman, terdapat berbagai ruang penyimpanan, port USB untuk pengisian daya perangkat, dan fitur Fast Charging “Boost Charge”.

Fitur “Boost Charge” ini membuat pengecasan Alva N3 bisa lebih singkat, di mana dari 10 persen sampai 50 persen diklaim tidak sampai 30 menit.

Dengan segala fiturnya, Alva N3 dibanderol dengan harga mulai Rp 18,5 juta (sebelum subsidi pemerintah).

Baca juga: Alasan Wuling Binguo EV di Thailand Lebih Murah Dibanding Indonesia

Artinya usai mendapat subsidi, harga motor ini menjadi Rp 11,5 juta. Namun yang harus diperhatikan, harga tersebut belum termasuk baterai.

Kalau termasuk dengan 1 baterai yang dibanderol Rp 10 juta, harganya menjadi Rp 28,5 juta atau Rp 21,5 juta setelah dipotong subsidi.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan yang senantiasa diberikan selama ini. ALVA bertekad untuk selalu menjadi yang terdepan dalam transformasi mobilitas listrik di Indonesia,” ujar Purbaja Pantja, Chief Executive Officer Alva, dalam keterangan resmi (18/7/2024).

Baca juga: MPV Listrik BYD M6 Dirancang Khusus buat Indonesia

Varian baru dari Alva Cervo, yaitu Cervo Boost Charge dan Cervo Q meluncur di GIIAS 2024.Dok. Alva Varian baru dari Alva Cervo, yaitu Cervo Boost Charge dan Cervo Q meluncur di GIIAS 2024.

“Kami percaya bahwa portofolio terbaru ALVA akan memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik,” kata dia.

Selain motor listrik N3, Alva juga meluncurkan varian baru Cervo, yaitu Cervo Boost Charge dan Cervo Q.

Perihal harganya, Cervo Q jadi tipe tertinggi dengan banderol Rp 49,5 juta, Cervo Boost Charge dengan harga Rp 45,5 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau