Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil FP1 MotoGP Jerman 2024, Jorge Martin Tercepat

Kompas.com - 05/07/2024, 17:13 WIB
Aprida Mega Nanda,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rangkaian putaran kedelapan MotoGP 2024 resmi digelar, dimulai dengan Free Practice (FP) 1 yang berlangsung pada Jumat (5/7/2024).

Jorge Martin berhasil menjadi pebalap tercepat pada sesi free practice 1 (FP1) MotoGP Jerman. Rider Pramac Racing itu menorehkan waktu 1 menit 20.584 detik.

Sementara itu, pebalap tercepat kedua ditempati oleh Marc Marquez, diikuti oleh Maverick Vinales di urutan ketiga.

Pada awal-awal FP1, pebalap Gresini Racing Alex Marquez menjadi rider tercepat dengan raihan waktu 1 menit 23.536 detik. Namun tak berselang lama waktu tersebut dikalahkan oleh Jack Miller, Jorge Martin hingga Marc Marquez.

Baca juga: Alami Rem Blong, Paling Aman Loncat dari Motor

Pebalap tim pabrikan Ducati Francesco Bagnaia tampak sulit meraih waktu tercepat. Sejak awal sesi hingga memasuki menit ke 20 rider asal Italia itu bahkan belum berhasil masuk ke posisi 10 besar pebalap yang meraih waktu tercepat.

Memasuki menit ke 20, pebalap Pramac Racing Jorge Martin sempat kehilangan kendali, keluar lintasan dan masuk ke gravel. Beruntung rider tim satelit Ducati itu tidak terjatuh dan kembali memasuki lintasan untuk meneruskan sesi latihan bebas serta memperbaiki torehan waktunya.

Menyisakan 7 menit terakhir, Jorge Martin sukses mengalahkan waktu Marc Marquez, dengan catatan 1 menit 20.584 detik. Hasil tersebut sekaligus menjadikan dirinya sebagai pebalap tercepat di sesi FP1.

Tak berselang lama, The Baby Alien mengalami lowside saat melibas tikungan pertama. Ia langsung memasuki paddock dan memutuskan untuk tidak melanjutkan sesi FP1 yang hanya tersisa empat menit lagi.

Nasib kurang baik juga menimpa rookie Pedro Acosta yang mengalami lowside di tikungan ke-13.

Adapun tercepat keempat diduduki oleh Miguel Oliveira, diikuti oleh Pedro Acosta yang menempati urutan kelima dengan catatan waktu 1 menit 21.151 detik.

Pedro Acosta saat berlaga pada MotoGP Amerika 2024Dok. @37pedroacosta Pedro Acosta saat berlaga pada MotoGP Amerika 2024

Melengkapi 10 besar, ada Enea Bastianini di posisi keenam, Alex Marquez ketujuh, Francesco Bagnaia dan Raul Fernandez peringkat ke delapan dan sembilan, dan Augusto Fernandez yang melengkapi posisi 10 besar FP1 GP Jerman.

Baca juga: Pemprov Jakarta Kaji Regulasi Pembatasan Usia Kendaraan

Berikut hasil FP1 MotoGP Jerman 2024:

  1. Jorge Martin
  2. Marc Marquez
  3. Maverick Vinales
  4. Miguel Oliveira
  5. Pedro Acosta
  6. Enea Bastianini
  7. Alex Marquez
  8. Francesco Bagnaia
  9. Raul Fernandez
  10. Augusto Fernandez
  11. Jack Miller
  12. Marco Bezzecchi
  13. Franco Morbidelli
  14. Fabio Quartararo
  15. Brad Binder
  16. Fabio Di Giannantonio
  17. Taakaki Nakagami
  18. Joan Zarco
  19. Luca Marini
  20. Stefan Bradl
  21. Joan Mir
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com