Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BYD Sudah Punya 7 Diler di Indonesia

Kompas.com - 18/01/2024, 18:01 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen mobil listrik asal China Build Your Dreams (BYD) resmi masuk pasar Indonesia, pada Kamis (18/1/2024).

Tidak hanya memperkenalkan merek, BYD turut meluncurkan tiga produk unggulannya, yakni Seal, Atto 3 dan Dolphin.

“Kehadiran BYD Dolphin, BYD Atto3, dan BYD Seal di Indonesia akan membuka pintu BYD sebagai bagian dari industri kendaraan elektrifikasi di Indonesia,” ucap President Director PT BYD Motor Indonesia Eagle Zhao, Kamis (18/1/2024).

Baca juga: Video Viral, Beli Bensin Eceran Campur Air Motor Jadi Brebet

Meski sudah diperkenalkan secara resmi, BYD belum mengumumkan harga dari ketiga mobil listriknya itu.

“Kita akan segera mengumumkan (harga), tapi untuk saat ini kami masih melakukan riset terkait marketing dan servis,” ucap Eagle.

Sebagai informasi, saat ini BYD sudah memiliki tujuh diler yang siap beroperasi di Indonesia pada Januari 2024. Tak hanya di kawasan Jakarta, diler BYD juga sudah tersedia di kota-kota besar lainnya, seperti Tangerang, Depok, Bandung, Medan. Hal ini sejalan dengan tujuan BYD yang ingin membangun market kendaraan listrik di Indonesia.

“Dalam dua tahun di Indonesia kami optimistis dari pertumbuhan pasar, tidak hanya BYD tapi saya ingin melihat pertumbuhan EV secara nasional,” kata Eagle.

Ke depannya, pabrikan otomotif asal Tiongkok ini memiliki target untuk menyediakan 50 diler hingga akhir 2024.

Baca juga: Pahami Aturan Membunyikan Klakson yang Benar

Berikut lokasi diler BYD yang siap beroperasi pada Januari 2024.

Diler BYD Jakarta
• Jl. Dr. Sahardjo Nomor 246, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan
• Jl. Raya Kalimalang Nomor 38, Duren Sawit, Duren Sawit, Jakarta Timur
• Jl. Danau Sunter Selatan Blok O-IV No. 22, Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara

Diler BYD Tangerang
• Kavling Komersial The Park, Kav 17, Jl. BSD Raya Utama, BSD City, Tangerang

Baca juga: Mendikdasmen Bolehkan "Study Tour", Dedi Mulyadi: Tidak Boleh Anak Piknik di Atas Rintihan Orangtua

Diler BYD Depok
• Jl. Margonda Raya No. 888, Kemirimuka, Beji, Depok

Diler BYD Bandung
• Jl. Soekarno Hatta No. 678, Cipamongkolan, Rancasari, Bandung

Diler BYD Medan
• Jl. T Amir Hamzah, Sei Agul, Medan Barat, Medan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
hibrid..praktis, irit..tidak merusak ekologi lingkungan...mesin bisa mengisi batrei sendiri saat mobil bergerak jalan..so pasti lebih mahal dari mobil ber bahan bakar konvensional...tapi gpp... memungkinkan efektif dan efisien bisa lebi baik dijaman khususnya di kota ramai padat yang mtropolist👍


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau