JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar mengenai peluncuran mobil baru Daihatsu belakangan ini santer terdengar. PT Astra Daihatsu Motor (ADM) juga sudah mengirimkan surat undangan yang kegiatannya berlangsung pada 8 Juni 2023.
Dalam undangan tersebut, PT ADM menuliskan siap meluncurkan produk baru di Jakarta. Namun sayangnya, pabrikan otomotif asal Jepang itu masih merahasiakan produk apa yang akan diluncurkan.
Kuat dugaan, mobil tersebut merupakan versi facelift dari Daihatsu Terios. Berdasarkan keterangan yang redaksi dapatkan dari salah satu tenaga penjual Daihatsu di Jakarta Barat, terdapat ubahan minor yang meliputi sektor kosmetika pada sisi eksterior dan interior.
Baca juga: Ketahui Interval Ganti Air Radiator Mobil Secara Rutin
“Daihatsu Terios yang akan meluncur sebentar lagi itu minor change. Dari tampilan grill berubah, ada tambahan lampu DRL depan berbentuk vertikal,” ucap tenaga penjual tersebut kepada Kompas.com, Senin (5/6/2023).
Tak hanya bagian eksterior, tampilan kabin Daihatsu Terios juga tampaknya bakal mengalami perubahan. Kabarnya sudah dilengkapi fitur dan teknologi canggih yang tidak ada pada generasi sebelumnya.
“Interior jadi full black, sudah ada wireless charging, dan Android Apple CarPlay juga,” kata tenaga penjual Daihatsu itu.
Informasi senada juga diungkapkan oleh tenaga penjual Daihatsu di BSD, Tangerang, yang mengatakan bahwa Terios Facelift bakal segera meluncur dalam waktu dekat.
“Kalau dulu itu, misalkan yang X AT itu ada Deluxe-nya, kalau sekarang adanya ADS. Lebih stylish, tampilan depannya beda, grill dan bumper berubah jadi lebih gagah,” ucap tenaga penjual Daihatsu tersebut.
“Bagian interiornya kalau dulu ada aksen putih di dasbor, doortrim, sekarang cenderung hitam semuanya,” lanjutnya.
Masih berdasarkan penuturan tenaga penjual Daihatsu itu, kabarnya Terios juga akan dibekali dengan mesin berteknologi baru.
Baca juga: Modifikasi Terios Lawas Bergaya Ceper, Simpel tapi Elegan
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.