Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fitur Andalan pada Royal Enfield Himalayan 450

Kompas.com - 29/04/2023, 09:42 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Generasi terbaru dari Royal Enfield Himalayan sepertinya tidak lama lagi diluncurkan. Prototipe motor dengan mesin baru ini pun tertangkap kamera dan bisa dilihat lebih dekat apa saja fitur baru yang disematkan.

Dikutip dari Autocar India, untuk menghindari bocoran yang terlalu banyak, bagian bodi ditutup dengan bahan seperti triplek. Bahkan bagian windscreen juga diganti dengan bahan yang gelap, bukan transparan.

Tapi, detail beberapa fitur andalan motor ini masih bisa jelas terlihat, seperti lampu depan yang LED, mirip dengan yang ada di Super Meteor 650 Roda depan tetap memakai ukuran 21, pelek jari-jari dibalut dengan ban merek CEAT.

Baca juga: Royal Enfield Bakal Punya Motor Bobber, Pakai Basis Classic 350

Panel baru di Royal Enfield Himalayan 450AUTOCAR INDIA Panel baru di Royal Enfield Himalayan 450

Pada bagian samping, terlihat mesin baru yang sudah berpendingin cairan. Lalu di bagian bawah mesin juga ada pelat metal, sebagai pelindung saat motor dibawa bertualang.

Kemudian, di sisi kanan setang ada komponen baru, tombol cut-off dan starter mengadopsi model rotary, seperti di motor barunya Royal Enfield. Lalu ada tombol juga yang belum diketahui fungsinya, antara ganti mode ABS atau fungsi di layar instrumen.

Baca juga: Video Roof Rack Terlepas dan Terbang dari Atap Mobil di Jalan Tol


Himalayan baru ini sudah memakai instrumen yang full digital dan berukuran besar. Diduga, sudah ada fitur koneksi dengan Bluetooth ke telepon pintar dengan navigasi.

Sekiranya baru itu saja fitur baru yang akan hadir ke Himalayan 450 secara kasat mata. Mari ditunggu spesifikasi lengkap dari motor baru Royal Enfield ini yang meluncur tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com