Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Kecelakaan Bamsoet dan Sean Gelael Saat Rally di Meikarta

Kompas.com - 27/11/2021, 17:19 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengalami kecelakaan saat mengikuti Kejurnas Rally 2021 di Meikarta, Bekasi, Sabtu (27/11/2021) bersama pebalap rally nasional Sean Gelael.

Dalam video berdurasi 30 detik yang beredar, mobil Citroen C3 R5 yang dikemudikan Sean terlihat melaju kencang di trek tanah yang bergelombang. Penonton yang berada di pinggir lintasan pun menyoraki mobil saat melintas.

Namun ketika mobil rally tersebut melayang rendah, bumper depan menghantam gundukan tanah dengan keras lalu hilang kendali.

Baca juga: Lorenzo Ungkap Awal Mula Marquez Benci Rossi

Mobil lantas melayang kembali dan berputar beberapa kali di udara sebelum jatuh ke tanah dengan keras.

Ketika dikonfirmasi Kompas.com, Aswin Rizal Harahap, Manajer Media Tim Jagonya Ayam, mengatakan bahwa Bambang Soesatyo dan Sean Gelael dalam keadaan baik-baik saja dan tidak mengalami cedera fatal usai kecelakaan.

Ketua MPR Bambang Soesatyo usai kecelakaan di ajang balap rally Meikarta, Sabtu (27/11/2021). Istimewa Ketua MPR Bambang Soesatyo usai kecelakaan di ajang balap rally Meikarta, Sabtu (27/11/2021).

"Aman. Alhamdulillah. Pak Bamsoet dan Sean baik-baik saja," ujar Aswin kepada Kompas.com melalui pesan singkat, Sabtu (27/11/2021).

Baca juga: Faktor Penyebab Utama Kecelakaan di Ruas Jalan Tol Jasa Marga

Pada video terpisah yang didokumentasikan tim pribadi Bambang Soesatyo, terlihat Ketua MPR RI tersebut dalam keadaan baik-baik saja dan menjelaskan kondisi yang dialaminya.

"Ini dia kondisi mobilnya. Tapi Alhamdulillah saya dan Sean aman," ujar Bambang singkat sambil menunjuk Citroen C3 R5 yang sudah ringsek di belakangnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com