JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Indonesia optimistis dapat meningkatkan penjualan, baik roda empat maupun roda dua. Khususnya, penjualan ke negara asing alias ekspor.
Apriyanto, Production Planning Control Assistant to Dept. Head PT Suzuki Indomobil Motor (SIM), mengatakan, pihaknya punya strategi baru, yakni Blue Ocean Strategy.
Baca juga: Suzuki Sukses Tingkatkan Ekspor di Saat Pandemi
"Jadi, di kami itu ada yang namanya Blue Ocean dan Red Ocean. Kalau Red Ocean itu adalah negara-negara yang menjadi tujuan utama ekspor dari Indonesia," ujar Apriyanto, kepada wartawan, di BSD, belum lama ini.
Sedangkan Blue Ocean, menurut Apriyanto, adalah negara-negara yang masih sedikit pabrikan yang melakukan ekspor ke sana.
"Jadi, kita akan masuk ke negara-negara yang belum banyak, yang masih bisa dijelajahi. Di roda dua, kita akan membuat Malaysia sebagai target utama 2022," kata Apriyanto.
Baca juga: Beli Suzuki Ignis di GIIAS 2021 Diskon Puluhan Juta Rupiah
Sedangkan roda empat, Suzuki Indonesia sekarang ini sedang berusaha untuk menjelajahi pasar Amerika Latin dan Karibia. Suzuki bahkan baru saja selesai melakukan ekspor ke Irak.
"Kita cukup optimistis produk-produk kita akan masuk ke negara-negara tersebut. Harapannya kita bisa tingkatkan hingga 10 persen," ujar Apriyanto.
"Negara yang menjadi ekspor utama kita di roda empat, kita lagi berusaha untuk masuk ke daerah Sudan, terus Libanon. Ternyata, itu pasar yang cukup oke dan menarik untuk kita," katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.