Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha FreeGo Dapat Kostum Baru, Harga Naik

Kompas.com - 16/07/2021, 13:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu skuter matik (skutik) Yamaha di kelas 125 cc baru saja mendapat penyegaran. FreeGo kali ini punya pilihan warna yang baru.

Dengan tagline Amazing Matic, skutik ini dapat beberapa pilihan warna baru mengikuti model skutik lainnya. PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan sentuhan warna yang lebih modern dan penambahan grafik.

Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA, & Community PT YIMM, mengatakan, Yamaha berupaya untuk terus adaptif dengan perkembangan selera konsumen masa kini, salah satunya dengan memberikan tampilan warna dan grafik baru yang pasti keren.

Baca juga: Harga Skutik Bekas 110-125 cc Jelang Lebaran, Beat Rp 10 Jutaan, Freego Rp 15 Jutaan

"Kami harap, varian warna baru yang lebih modern dari Yamaha FreeGo ini dapat menambah semangat, khususnya bagi keluarga muda modern masa kini dalam menghadapi rutinitas sehari-hari,” ujar Antonius, dalam keterangan resminya.

Yamaha FreeGo S Version mendapat pilihan warna Matte Red. Selain itu, skutik ini juga dilengkapi warna Prestige Silver yang membuatnya terkesan mewah.

Sedangkan warna baru FreeGo tipe Standard hadir dengan sentuhan grafik yang dinamis, guna menciptakan tampilan yang lebih variatif, segar, dan semakin amazing untuk semua kalangan yang tetap mengedepankan sisi praktis.

Skutik Yamaha Freego dalam pengujian harianKompas.com / Setyo Adi Skutik Yamaha Freego dalam pengujian harian

Yamaha FreeGo Standard Version hadir dengan empat pilihan warna baru, di antaranya warna Mettalic Red dengan aksen grafik Putih, Mettalic Black dengan aksen grafik Merah, Mettalic White dengan aksen grafik Merah, dan Mettalic blue dengan aksen grafik Hijau.

Yamaha membanderol FreeGo dengan penyegaran warna baru ini sudah dapat dibeli pada seluruh jaringan dealer resmi Yamaha Indonesia dengan harga Rp 19.550.000 (OTR Jakarta) untuk FreeGo dan Rp 21.090.000 (OTR Jakarta) untuk FreeGo S Version.

Baca juga: Tuas Rem Bermasalah, Yamaha Recall Aerox dan Freego

Sebelumnya, FreeGo masih dibanderol Rp 19.275.000. Sedangkan FreeGo S Version, dipasarkan dengan harga Rp 20.815.000.

Untuk FreeGo S Version ABS, tidak dapat pilihan warna baru. Tapi, ikut mengalami penyesuaian harga menjadi Rp 23.465.000 (OTR Jakarta), sebelumnya masih Rp 23.190.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com