Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Langkah Merawat Rantai Motor yang Benar

Kompas.com - 11/09/2020, 19:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tidak sedikit pengemudi motor yang mengabaikan perawatan setiap bagian pada sepeda motornya. Hal tersebut sebaiknya tidak dilakukan, pasalnya semua komponen sepeda motor punya peran penting, seperti salah satunya rantai.

Namun bicara perawatan juga tidak bisa sembarang dilakukan. Jika nekat dan tanpa rekomendasi yang benar justru akan memperparah kondisinya, bukan malah membuatnya semakin awet.

Agar tidak salah langkah, mari simak penjelasan Kepala Bengkel Honda Bintang Motor Cinere, Ribut Wahyudi.

Baca juga: Terbentur Regulasi Emisi, Jimny Hanya Jadi Kendaraan Komersial

Pertama, jangan melumasi rantai dengan oli bekas. Sebab, kita tidak pernah tahu ada partikel apa yang terkandung di dalam oli bekas tersebut.

Cek ketegangan rantai motorFoto: Istimewa Cek ketegangan rantai motor

“Bisa saja ada serbuk-serbuk bekas yang berasal dari dalam mesin, yang bisa semakin merusak rantai juga komponen yang berhubungan dengan rantai,” ujar Ribut saat dihubungi Jumat (11/9/2020)

Kedua, jika ingin melumasi rantai, pergunakan oli baru dengan tingkat kekentalan atau SAE 80-90.

Ketiga, bersihkan rantai terlebih dahulu sebelum melakukan pelumasan. Jangan lupa untuk membersihkannya terlebih dahulu.

Baca juga: Tepis Isu Pensiun, Rossi Pastikan Masa Depannya di MotoGP Catalunya

“Cukup gunakan detergen untuk menghilangkan kotoran. Jika langsung dilumasi tanpa dibersihkan, maka kotoran akan semakin menempel dan merusak rantai,” kata Ribut.

Keempat, lakukan pembersihan dan perawatan rantai tersebut secara berkala.

“Terkait dengan waktunya, disesuaikan dengan wilayah dan musim. Jika daerahnya berdebu mungkin akan lebih sering dari dibanding dengan yang tidak,” tutup Ribut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau