Pemilik bengkel spesialis Worner Matic Hermas Efendi Prabowo mengatakan, jika mobil diparkir di bawah sengatan matahari secara langsung dalam waktu lama, bisa menyebabkan kerusakan pada eksterior mobil atau bagian catnya.
Baca juga: Operasi Patuh 2020, Berikut Jenis Pelanggaran dan Besaran Denda Tilang
“Hindari parkir di tempat yang terkena matahari langsung sepanjang hari, karena bisa menyebabkan kerusakan pada cat,”
3. Tirisan air hujan
Memilih tempat parkir sebaiknya yang benar-benar terlindungi dari berbagai ancaman yang bisa merusak kendaraan.
Salah satu lokasi parkir yang juga perlu dihindari adalah di bawah tirisan air hujan. Hermas mengatakan, ada risiko yang mengancam jika pemilik kendaraan nekat menempatkan mobilnya di bawah tirisan air hujan dalam waktu yang lama.
Air hujan bisa masuk ke dalam bagian mesin atau filter dan terhisap ke intake sehingga bisa berakibat terjadinya kerusakan.
“Kalau mobil diparkir di bawah tirisan air hujan, bisa terciprat airnya masuk ke filter dan kehisap di intake dan merusak mesin,” tuturnya.
Baca juga: Alasan Kenapa Wiper Tak Boleh Dinyalakan Saat Kondisi Kering
4. Jauhkan jangkauan tikus
Tempat parkir yang perlu dihindari terakhir adalah lokasi yang mudah dijangkau oleh hewan pengerat seperti tikus.
Tidak dipungkiri, tikus seringkali bersarang di ruang-ruang yang ada di dalam mobil. Seperti ruang mesin bahkan sampai ke dalam kabin.
Keberadaan hewan pengerat tersebut tidak hanya akan meninggalkan bau yang tidak sedap tetapi juga merusak komponen mobil.
Baca juga: 3 Cara Ampuh Usir Tikus Masuk ke Ruang Mesin Mobil
Hermas mengatakan, saat memarkirkan mobil terutama jika ditinggal lama sebaiknya mencari tempat yang aman dan teduh.
“Tempatkan mobil di garasi yang ada atapnya dan jauhkan dari jangkauan tikus. Karena, tikus berbahaya kalau tidak diantisipasi merusak kabel, selang-selang. Biasanya yang dekat kebun lebih berisiko,” katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.