Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Cara Hindari Jebakan Derek Liar di Jalan Tol | ADV 150 Ditiru Merek China

Kompas.com - 02/12/2019, 06:02 WIB
Aditya Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Informasi mengenai derek liar di jalan tol menjadi daya tarik masyarakat. Sebab, tak sedikit pengguna mobil terkena jebakan dari oknum, seperti tarif menjadi mahal dan lain sebagainya.

Selain itu, yang tidak kalah menariknya lagi soal tiruan Honda ADV 150 dari merek roda dua asal China. Secara desain dibuat mirip dengan skuter matik andalan Honda itu.

Penasaran seperti apa, berikut ini lima berita terpopuler di kanal otomotif pada Minggu 1 Desember 2019.

1. Bergaya Honda CB, Motor Listrik Ini Dibanderol Kurang dari Rp 20 Juta

Motor listrik Goodrich BF CG Motor listrik Goodrich BF CG

Selain sepeda motor bermesin konvensional, ajang IIMS Motobike Expo 2019 juga turut mendatangkan beberapa pemain motor listrik. Mulai dari yang sudah memiliki nama besar, sampai pamain baru layaknya BF Goodrich.

BF Goodrich sendiri merupakan merek motor listrik buatan Semarang, Jawa Tengah. Peredaranya belum terlalu banyak, lantaran bran ini baru memulai karir di segmen motor listrik jelang pertengahan 2019.

Ada empat model yang diboyong oleh BF Goodrich, dua berbentuk skutik listrik, satu model perpaduan sepeda kayuh, dan paling menarik adalah produk BF CG yang dirancang layaknya motor kustom bergaya Cafe Racer.

Baca juga: Bergaya Honda CB, Motor Listrik Ini Dibanderol Kurang dari Rp 20 Juta

2. Bahas Detail Skuter Matik China yang Mirip Honda ADV 150

Lifan KPV 150 yang dibilang mirip dengan Honda ADV 150Kompas.com/Donny Lifan KPV 150 yang dibilang mirip dengan Honda ADV 150

ADV 150 merupakan skutik berkarakter adventure buatan Honda, yang sukses menarik perhatian banyak orang. Segmen ini ternyata juga mampu mendorong produsen otomotif asal China, Lifan, untuk terjun ke segmen yang serupa.

Di Thailand International Motor Expo ( Motor Expo) 2019, yang bertempat di Impact Challenger Exhibition Hall di Muang Thong Thani, Bangkok, Lifan memperkenalkan KPV 150. Di China, skutik ini meluncur dengan nama LF150T.

Sepintas, desainnya mirip sekali dengan ADV 150. Konsepnya juga adventure dan kapasitas mesin yang dipakai juga 150 cc. Pada KPV 150, mesinnya mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,53 tk pada 8.500 rpm dan torsi 11 Nm pada 5.500 rpm.

Baca juga: Bahas Detail Skuter Matik China yang Mirip Honda ADV 150

3. Begini Cara Hindari Jebakan Derek Liar di Jalan Tol

waspada derek liar di jalan tolKompas.com waspada derek liar di jalan tol

Peredaran derek liar menjadi salah satu aktivitas yang meresahkan pengguna mobil. Apalagi untuk melancarakan modus agar mendapat banyak keuntungan, para oknum pelaku derek liar tak segan-segan memeras korbannya melalui beragam cara.

Untuk itu, bagi pengguna mobil yang mengalami masalah teknis, baik di jalan tol maupun arteri, wajib waspada ketika tiba-tiba didatangi oleh mobil derek.

Menurut Kasat PJR Polda Metro Jaya AKBP Sutimin, agar terhindar dari oknum derek liar, pengguna mobil di jalan tol sebenarnya dengan mudah bisa langsung mendetkesinya dengan mudah hanya dari visual saja.

Baca juga: Begini Cara Hindari Jebakan Derek Liar di Jalan Tol

4. Husqvarna Svarpilen 701 Melantai di IIMS Motobike Expo 2019

Husqvarna Svartpilen 701 di IIMS Motobike Expo 2019KOMPAS.com/Ruly Husqvarna Svartpilen 701 di IIMS Motobike Expo 2019

PT Premium Motorindo Abadi (PMA) selaku agen tunggal pemegang merek (ATPM) KTM dan Husqvarna di Indonesia resmi meluncurkan Svartpilen 701 di pameran IIMS Motobike Expo 2019.

Motor futuristik ini sebenarnya direncanakan untuk bisa melantai pertengahan tahun. Namun karena terkendala berbagai hal, pihak PMA baru bisa membawanya sekarang.

Husqvarna Svartpilen 701 mengadopsi berkapasitas 692,7 cc yang mampu menghasilkan tenaga 75 Tk dengan torsi puncak 72 Nm pada putaran 6.750 rpm.

Sistem pengabutan injeksinya sudah mengadopsi sistem ride-by-wire yang diklaim sanggup menghantarkan tenaga buas, namun tetap terkendali oleh kontrol traksi.

Baca juga: Husqvarna Svarpilen 701 Melantai di IIMS Motobike Expo 2019

5. Bukan Cuma di Tol, Derek Liar Juga Mengintai Jalan Arteri

Petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur menderek mobil yang parkir di bahu jalan, Jalan Pemuda, Jakarta Timur, Kamis (21/11/2019).KOMPAS.COM/DEAN PAHREVI Petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur menderek mobil yang parkir di bahu jalan, Jalan Pemuda, Jakarta Timur, Kamis (21/11/2019).

Selain di jalan tol, kelompok derek liar juga banyak melancarkan aksinya di beberapa jalan arteri. Contohnya, seperti kasus-kasus yang pernah dialami beberapa sopir pengantar barang beberapa tahun lalu.

Untuk menghindari tindakan oknum derek liar di jalan arteri, Kepala Suku Dinas Perhubungan (Kasudin) Jakarta Pusat Harlem Simanjuntak, mengingatkan para pemilik mobil untuk tetap waspada dan tak mudah percaya.

"Kalau untuk di jalan ateri sebenarnya bisa dibedakan dengan melihat dari warna pelat nomornya. Bila hitam, artinya itu pelat umum, bukan milik badan atau instansi pemerintah seperti Dishub atau kepolisian," ucap Harlem kepada Kompas.com, Sabtu (30/11/2019).

Baca juga: Bukan Cuma di Tol, Derek Liar Juga Mengintai Jalan Arteri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com