Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencoba 5 Mobil Hybrid Toyota dalam 1 Hari

Kompas.com - 03/10/2019, 09:22 WIB
Aris F Harvenda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - Mencoba mobil hanya dengan waktu 1 hari memang bukanlah tempo yang ideal. Apalagi mobil yang dicoba berjumlah hingga 5 unit.

Tentunya kesimpulan yang didapat tidaklah mutlak, alias bersifat impresi awal. Tapi setidaknya ada beberapa kesan yang tersirat dari "kencan" singkat awak redaksi.

Alphard Hybrid

Toyota Alphard HybridTAM Toyota Alphard Hybrid
Perjalanan bermula dari Cilandak Town Square, Jakarta, bersama beberapa rekan media. Unit pertama saya coba adalah MPV gambot peliharaan para "Sultan", yaitu Alphard Hybrid.

Tak perlu pikir panjang, jok baris kedua jadi incaran layaknya seorang sultan. Joknya sudah pasti empuk dengan balutan kulit yang elegan. Maklum saja harganya mencapai Rp 1,5M

Baca juga: [POPULER OTOMOTIF] Mobil Listrik Deddy Corbuzier Bebas Ganjil Genap | Bodi Kit Lokal Mendunia

Fitur yang tersedia pun cukup mewah dengan pengatur setelan jok elektrik di sandaran tangan sebelah kanan. Ada penghangat jok dan juga sandaran kaki yang dikenal dengan sebutan ottoman.

Jika ingin mendapatkan area privasi, tinggal pasang tirai jendela yang sudah tersedia. Jika ingin membaca di kondisi gelap, ada lampu khusus yang bisa diatur arah sorotnya.

Ada hal menggelitik saat berada di kabin Alphard Hybrid ini. Menu yang ada di layar head unit dirasa kurang user friendly. Harus beradaptasi lebih lama untuk mengetahui secara komplet.

Bahkan untuk menyetel tujuan di navigasi, kami sempat kutak kutik cukup lama untuk menemukan menu tersebut. Entah materialnya yang terlalu canggih atau kami yang tergolong kolonial?

Camry Hybrid

Dikenal sebagai mobil menteri, tampilan Camry Hybrid ini punya paras elegan dan berkelas. Sebuah kewajaran untuk sebuah sedan mewah yang ditawarkan Rp 809,4 juta.

Toyota Camry HybridTAM Toyota Camry Hybrid
Kembali awak redaksi mengincar posisi jok belakang sebelah kiri, kali ini seolah layaknya seorang menteri. Jika dibandingkan dengan jok Alphard jelas berbeda jauh.

Alphard punya rasa lebih berkelas, paling ketara adalah tidak tersedianya fitur ottoman. Sandaran tangan di bagian tengah jok, jika diaktifkan, terdapat layar kecil untuk yang menyediakan menu pengaturan AC area belakang dan juga hiburan musik yang terintegrasi dengan head unit.

Nyaman, senyap dan rileks itu yang dapat disumpulkan ketika berada di jok belakang Camry Hybrid.

Toyota Altis HybridTAM Toyota Altis Hybrid
Altis Hybrid

Produk yang baru saja diluncurkan beberapa minggu lalu tersebut menjadi perhatian. Kali ini ruang kemudi jadi sasaran saya untuk first impression kali ini. Terlebih model ini masih memungkinkan pemilik untuk mengemudi.

Sebagai sosok eksekutif muda, kepraktisan dan teknologi sudah tentu menjadi keharusan. Menu tersebut terbaca oleh Toyota dan diakomodir pada model yang dijual Rp 566,3 juta ini.

Menyetel posisi berkendara yang sempurna mudah ditemukan dengan bantuan pengaturan elektrik pada jok. Sayangnya untuk mengatur posisi stir masih konvensional.

Toyota Safety Sense Corolla Altis Hybrid Toyota Safety Sense Corolla Altis Hybrid
Banyak teknologi pengendaraan yang ada di sedan menengah ini. Seperti penanda perpindahan lajur (lane departure alert with steering warning) yang sudah dilengkapi peringatan dini. Jika pengemudi berpindah lajur tanpa mengaktifkan sein maka stir akan merespon dengan counter untuk mengembalikan ke posisi di lajur awal.

Bahkan awak redaksi sempat mencoba dengan sedikit ekstrem, dengan melepaskan genggaman tangan dari lingkar kemudi. Ketika ban menyentuh marka jalan yang dideteksi oleh sensor sonar, maka stir bergerak meng-counter arah. Alhasil arah mobil pun kembali ke tengah lajur.

All New Toyota Corolla Altis Hybrid 2019 All New Toyota Corolla Altis Hybrid 2019
Sebenarnya ada fitur lain yang ingin dicoba yaitu adaptive cruise control. Fitur tersebut bisa dengan otomatis akselerasi atau deselarasi yang disesuaikan dengan sensor jarak dengan kendaraan di depan. Sayang waktu tidak memungkinkan saya untuk mencoba fitur tersebut.

Ada sedikit catatan, untuk sedan menengah seharga setengah miliar, kesenyapan kabin terasa kurang kedap.

C-HR Hybrid

Toyota C-HR HybridTAM Toyota C-HR Hybrid
Model hybrid yang satu ini sebenarnya sudah sempat diulas di beberapa artikel bahkan sempat tayang pada Otolive facebook Kompas.com.

Baca juga: Toyota C-HR Hybrid Lebih Mahal Rp 30 Juta

Pada kesempatan kali ini awak redaksi lebih memilih berada di baris belakang mungil milik C-HR. Waktu yang tepat untuk sekedar terlelap usai makan siang, dan membiarkan rekan media lain untuk merasakan kesan fun to drive SUV kompak seharga Rp 523,5 juta ini.

Prius PHEV

Toyota Prius PHEV GIIAS 2019 Toyota Prius PHEV GIIAS 2019
PHEV menurut saya adalah konsep mobil penggerak listrik yang paling masuk akal untuk disegerakan di Tanah Air. Bisa murni beroperasi sebagai kendaraan listrik tanpa takut kehadisan energi baterai di tengah perjalanan. Sebab, ada mesin konvensional yang bisa menjadi sarana pengisian baterai selain menggunakan colokan konvensional.

Otomotifkompas.com sempat mencoba sebelumnya. Silakan simak review Prius PHEV pada tautan artikel di bawah ini.

Baca juga: Impresi Singkat Jajal Toyota Prius PHEV di GIIAS 2019

Baca juga: Toyota Prius Prime, Plug-In Hybrid Terlaris Dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau