Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Bos Yamaha Soal Perpanjang Kontrak Terakhir Rossi

JAKARTA, KOMPAS.com - Valentino Rossi resmi mengakhiri karirnya sebagai pebalap MotoGP pada akhir musim 2021. Padahal, performanya sudah menurun sejak musim 2020.

Pada musim 2020, Rossi bertukar tempat dengan Fabio Quartararo. Rossi menjadi bagian tim satelit Yamaha, meskipun dikontrak atas nama Yamaha.

Razlan Razali, Team Principal Petronas Yamaha Sepang Racing Team, mengatakan, jika bisa kembali ke masa lalu, dia tidak akan memperpanjang kontrak Rossi. Razali mengaku kecewa dengan performa Rossi di timnya.

Namun, berbeda dengan pendapat dari pihak Yamaha sendiri. Managing Director Yamaha Motor Racing Lin Jarvis, mengatakan, keputusan yang tepat untuk memperpanjang kontrak Rossi di 2021.

"Musim lalu, karena Covid, menjadi aneh, kami mulai pada Juli dan hanya 14 seri, serta tanpa penonton," ujar Lin Jarvis, dikutip dari Tuttomotoriweb.it, Minggu (12/12/2021).

Lin Jarvis menambahkan, ada banyak hal yang dipertaruhkan dan Rossi sangat ingin mencoba dan menyelesaikan satu musim penuh untuk melihat apakah dirinya masih kompetitif.

Sayangnya, hasil yang diinginkan tidak kunjung datang. Rossi jauh dari kata kompetitif. Bahkan, sangat sulit baginya untuk bisa finis sepuluh besar.

"Tapi, sudah jelas dari awal musim bahwa level antar pebalap semakin tinggi dan semua pebalap muda menjadi lebih cepat dan lebih cepat lagi," kata Lin Jarvis.

Lin Jarvis menambahkan, dirinya yakin Rossi akan jadi yang pertama untuk mengakui bahwa musim tersebut sudah mengecewakan baginya dari segi poin dan hasil. Meski demikian, dia mengaku tidak menyesal sudah memperpanjang kontrak Rossi di musim ini.

"Saya masih berpikir bahwa, jika kami dihadapkan pada pilihan yang sama, jika melihat ke belakang, kami akan melakukannya lagi, pilihan yang sama. Sebab, saya yakin bahwa Valentino perlu untuk balapan di tahun ini atau berikutnya, untuk mengakhirinya dengan gaya," ujar Lin Jarvis.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/13/104200015/cerita-bos-yamaha-soal-perpanjang-kontrak-terakhir-rossi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke