Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadi YouTuber, Lorenzo Sebut Rossi Mengecewakan di Qatar

JAKARTA, KOMPAS.com - Valentino Rossi memberikan kejutan saat tampil di dua seri yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar. Sayangnya, bukan secara positif, tapi hasil yang negatif.

Pada tahun-tahun sebelumnya, Rossi sering kali memberikan hasil positif saat balapan di Qatar. Tak jarang dirinya berhasil naik podium.

Tapi, pada MotoGP Qatar dan MotoGP Doha. Rossi bisa dikatakan jauh dari kompetitif. Pada seri pertama, Rossi yang start dari posisi keempat malah merosot dan finis di urutan ke-12.

Semakin parah lagi pada seri kedua, di mana Rossi harus start dari urutan kedua dari belakang. Dia pun finis di posisi ke-21 dan tak berhasil dapatkan poin.

Performanya tersebut dikomentari oleh Jorge Lorenzo yang sekarang menjadi seorang YouTuber dalam seri "99 Seconds". Pebalap asal Spanyol tersebut mengatakan, penampilan Rossi sangat mengecewakan.

"Rossi sudah mengecewakan saya, atau mengecewakan penggemarnya, karena selalu banyak ekspektasi besar dari Valentino," ujar Lorenzo, dikutip dari Motorsport.com, Senin (12/4/2021).

Lorenzo menambahkan, saat balapan, sulit menemukan balapan yang Rossi selesaikan, tanpa terjatuh atau masalah mesin, di luar poin.

"Ini kedua kalinya dia sangat jauh dari pebalap Yamaha lainnya," kata Lorenzo.

Jelang MotoGP Portugal, Rossi berada di peringkat ke-16 di klasemen sementara. Dengan hasil ini, kabar dirinya akan pensiun pun kembali muncul.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/12/074200815/jadi-youtuber-lorenzo-sebut-rossi-mengecewakan-di-qatar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke