Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cuma Dua Unit, BMW Rilis M4 Versi Balap di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang akhir tahun, BMW Group Indonesia resmi menambah varian baru dari M4. Kali ini, BMW meluncurkan versi Competition dari mobil yang mengusung genre sport coupe tersebut untuk para penggemarnya di Tanah Air.

Proses peluncuran dilakukan sekaligus mengenalkan M Town Eurokars Gallery di Plaza Indonesia. Tempat ini menjadi bagian dari konsep global marketing BMW M Town untuk mengenalkan teknologi dan produk M Series BMW.

Sesuai namanya, BMW M4 Competition datang bukan hanya dengan tampilan yang lebih sporty, namun juga sudah mendapat peningkatan tenaga dan pilihan warna unik dari BMW Individual Frozen.

"BMW M hadir dengan hirarki yang jelas. Untuk M Competition yang pertama kali kita hadirkan ini punya fokus yan lebih tinggi dalam hal performa untuk lintasan di sirkuit," ujar Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O'tania, Jakarta, Selasa (12/11/2019).

Jodie menjelaskan varian M4 Competition tersebut dijual sangat terbatas, yakni hanya dua unit saja untuk edisi 2019 ini. Mengusung edisi khusus, mobil sport ini pun dihadirkan dalam balutan warna istimewa, yaitu Frozen Red dan Frozen Black.

Selain warna, beberapa fitur eksklusif juga diberikan yang ditempatkan khusus untuk BMW M4 Competition.

Sementara untuk tenaga, juga telah mengalami peningkat drastis dibandingkan model M4 konvensional.

Menggunakan mesin M TwinPower Turbo enam silinder yang sudah diupgrade, peningkatan tenaga pada M4 Competition lebih tinggi dari model biasa, yakni sebesar 450 tk. Mobil ini pun diklaim mampu berakselerasi dari titik 0-100 kpj dalam waktu 4,0 detik.

Untuk harga, BMW M4 Competition dibanderol sebesar Rp 2.349.000.000 off the road. Harga tersebut lebih tinggi Rp 300 jutaan dibanding M4 model biasa.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/11/12/185000715/cuma-dua-unit-bmw-rilis-m4-versi-balap-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke