TANGERANG, KOMPAS.com - Cleveland Ace Cafe 400 sudah dua kali tebar pesona. Pertama di IIMS, April 2019 kemudian kedua di acara Rider Quest Chapter Two Tanjung Lesung, Banten, awal Juli lalu.
Bocoran saat itu motor bergaya cafe racer tersebut sedianya meluncur paling cepat antara Juli atau Agustus 2019. Seremoninya akan bertepatan atau tak jauh dari peresmian diler baru Cleveland Cyclewerks di Bekasi.
Namun, hingga kini belum ada tanda Ace Cafe 400 bakal meluncur. Saat dikonfirmasi, Rinta Asri, Country Marketing Communications Manager PT Sumatra Motor Indonesia, mengatakan, sedang menunggu waktu yang tepat.
"Sedang persiapan dealer baru. Masih sesuai rencana di launch pas pembukaan. Nanti kami update lagi ya begitu siap," kata Rinta kepada Kompas.com, Kamis (19/9/2019).
Seperti diberitakan, Ace Cafe 400 akan jadi senjata baru Cleveland di kancah roda dua nasional. Motor bergaya cafe racer ini merupakan model baru yang mengusung mesin berkubikasi 400 cc.
Ace Cafe 400 melengkapi model-model yang sudah lebih dulu eksis seperti Cleveland Misfit, Ace Deluxe, Ace Scrambler, dan Heist yang berkubikasi lebih kecil.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/09/19/162606115/menanti-peluncuran-cleveland-ace-cafe-400