Tokyo, KompasOtomotif - Versi roadster Mazda MX-5 RF akhirnya mendebut di kampung halamannya sendiri, Jepang. Peluncuran ini menyusul dimulainya penjualan model dengan atap lipat itu di Amerika Serikat (AS) pada bulan lalu.
Model standar MX-5 sudah memikat hati di Jepang. Kini model RF yang punya atap lipat bermaterial keras bisa jadi pilihan buat pengendara yang mau menikmati sejuknya udara dan suasana terbuka.
MX-5 RF terdiri dari tiga varian, S, VS, dan RS. Paling murah, S manual 6-percepatan dilego 3,24 juta yen atau berkisar Rp 403 juta. Banderol terbawah itu lebih rendah ketimbang di AS yang dijual 31.555 dollar AS (Rp 418 juta).