Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Suzuki Hadirkan Address Edisi Spesial

Kompas.com - 24/09/2016, 07:01 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) tambah pilihan produk skuter andalannya, Address, dengan varian baru berstatus edisi spesial. Disebut sebagai Address Black Predator, skutik 110cc bisa langsung dijajal di booth Suzuki, di ajang Bursa Motor (Burtor) 2016, Parkir Timur Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu dan Minggu, 24 – 25 September 2016.

Sesuai dengan namanya, varian spesial ini hadir dengan semburan tinta hitam, Matt Black. Warna ini diklaim sebagai sebuah khas dari tren masa kini. Memperjelas identitas istimewanya, logo ‘S’ Suzuki dan emblem Address tiga dimensi chrome disematkan dibagian tubuhnya, dan semakin menambah kesan tegas dan berani.

Melengkapi tampilan tersebut, Address Black Predator juga sudah dilengkapi aksesoris berupa floorboard garnish yang menambah nuansa mewah dan eksklusif. Meski sudah memiliki tampilan dan status baru, harga Suzuki masih sama dengan tipe Suzuki Address Elegant LG, yaitu Rp 14.895.000 (OTR DKI Jakarta).

Baca juga: Warung 25 Tahun Bangkrut Setelah Review Food Vlogger, Bang Madun: Gue Masih Punya Utang

“Mengikuti perkembangan tren pilihan tampilan dan warna motor yang disukai konsumen masa kini, Suzuki tidak ketinggalan menyuguhkan pilihan warna baru Suzuki Address Black Predator. Produk baru ini sekaligus melengkapi produk seri Suzuki Black Predator sebelumnya, Suzuki All New Satria F150 Black Predator,” ujar Yohan Yahya. Dept Head of Marketing & Sales 2W PT. Suzuki Indomobil Sales dalam  siaran resminya, Jumat (23/9/2016).

Saat ini Address FI tampil dengan 5 pilihan Stonger Red, Brilliant White, Titan Black, Address Elegant LG, dan yang paling baru Address Black Predator. Produk baru tersebut juga bakal hadir di diler Suzuki seluruh Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau