Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Penggemar Honda Astrea Grand Kumpul di Klaten

Kompas.com - 02/07/2024, 14:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Pengge,ar Honda Astrea Grand berkumpul dalam acara ulang tahun ke-16 Grand Motor Club Klaten (G-MOCK) di Pabrik Gula Gondang Winangoen Baru Klaten, Minggu (30/6/2024).

Astrea Grand merupakan penerus Astrea Prima, pertama kali meluncur pada 1991 memiliki desain lampu belakang membulat mirip punggung kura-kura sehingga disebut sebagai Grand Bulus.

Motor ini banyak digemari masyarakat Indonesia karena konsisten menggunakan mesin 4 tak, sementara Yamaha dan Suzuki mulai beralih menggunakan mesin 2 tak. Sehingga, Astrea Grand identik dengan keiritannya.

Baca juga: Video Viral, Bebek Honda Astrea Prima Bisa Berenang Lewati Banjir


Generasi Astrea Grand berlanjut hingga peluncuran Astrea Legenda pada tahun 1997 dengan teknologi yang lebih maju, tapi tetap mengadopsi mesin yang sama yang memiliki kapasitas mesin 100 cc.

Sampai sekarang motor ini masih digemari oleh masyarakat, tak hanya menjadi motor harian tapi juga memiliki nuansa klasik. Tak khayal motor ini banyak direstorasi guna memunculkan memori masa lalu.

Muh Rizki Abdul alias Ayom, Ketua G-MOCK mengatakan acara tersebut bertujuan menjalin tali silaturahmi sesama pecinta motor Grand di seluruh Indonesia.

“HUT ke-16 G-MOCK diikuti oleh sekitar seribu motor dari berbagai daerah, sementara jumlah pengunjung bisa sampai dua kali lipat karena berbarengan dengan masa liburan,” ucap Ayom kepada Kompas.com, Minggu (30/6/2024).

Baca juga: Intip Spesifikasi Honda Pitung Restorasi dari Astrea Star

Astrea Grand modifikasi Kompas.com/Erwin Setiawan Astrea Grand modifikasi

Ayom berharap pecinta motor Grand di seluruh Indonesia makin kompak dan konsisten dalam menjaga tata tertib berlalu lintas.

“Anak klub motor tak selalu identik dengan arogansi, justru karena ketertiban dan pergerakan bakti sosial yang dilakukan oleh pecinta Astrea Grand membuat saya tergerak masuk secara langsung,” ucap Ayom.

Ayom mengatakan kali ini merangkul Wahyu, pemilik Badas Garage dalam penyelenggaraan kontes modifikasi dan Fahrizal Arief pemilik ADD Modified sebagai dewan juri.

“Dari target 90 peserta kontes, kali ini hanya ada 45 peserta yang ikut, ke depan harapannya semakin banyak peserta yang ikut ajang modifikasi ini,” ucap Wahyu kepada Kompas.com, Minggu (30/6/2024).

Baca juga: Bikin Bebek C70 Pakai Bahan Astrea Grand, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Astrea Grand modifikasi gaya racingKompas.com/Erwin Setiawan Astrea Grand modifikasi gaya racing

Fahrizal Arief Pemilik ADD Modified Klaten mengatakan acara kontes modifikasi bagus diadakan untuk mengasah minat dan bakat generasi muda dan ikut melestarikan budaya otomotif di Tanah Air.

“Termasuk melestarikan eksistensi motor Astrea Grand yang bisa dikatakan usianya tak lagi muda, namun dengan adanya acara ini maka akan tumbuh kreativitas dan pengetahuan seputar otomotif,” ucap Arief kepada Kompas.com, Minggu (30/6/2024).

Dalam acara tersebut semua pengunjung tampak menikmati sajian festival musik dari band lokal dan kontes modifikasi Astrea Grand dengan berbagai nominasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau