Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Triumph Rilis Bonneville T120 Elvis Presley, Cuma Diproduksi 925 Unit

Kompas.com - 20/06/2024, 11:12 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Triumph baru saja merilis motor edisi khusus. Memakai basis Bonneville T120, dibuat edisi spesial Elvis Presley sebagai penghormatan ikon musik rock & roll.

Dikutip dari Visordown, Elvis merupakan orang yang menyukai berkendara. Salah satu merek favoritnya adalah Triumph. Dia diperkenalkan dengan T120 tahun 1965 dan suka, sampai memesan juga untuk beberapa temannya.

Buat motor edisi khusus yang sekarang rilis, gayanya mengambil inspirasi dari konser paling ikonik Elvis, yakni '68 Comeback Special di mana ada nama "ELVIS" yang disusun pakai bohlam berwarna merah.

Baca juga: Royal Enfield Siapkan Guerilla 450, Pesaing Berat Triumph Speed 400

Pada Bonneville T120 Elvis Presley Edition, ada juga tulisan ELVIS berwarna emas, seperti di konser itu. Lalu ada logo special Elvis yakni Taking Care of Business in a Flash yang ada di bagian sepatbor depan.

Soal warna, memakai kombinasi Carnival Red dengan silver yang terinspirasi dari J Daar custom Bonneville yang di 2023 jadi motor buat lembaga amal Elvis Presley. 

Baca juga: Resmi Dijual, Aion Y Plus Mulai Dikirim Juli 2024

Jumlahnya yang cuma 925 bisa dilihat pada setang di mana ada emblem beserta tanda tangan Elvis Presley. Selain itu nanti yang beli, dapat Sony gold disc eksklusif sebagai penanda sertifikat keaslian motor spesial tersebut.

Bonneville T120 Elvis Presley Edition ini dijual dengan harga 14.495 Poundsterling atau sekitar Rp 302 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Kata Manajer Timnas soal Kondisi Jelang Lawan Bahrain dan Tagar “Kluivert Out”
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau