JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Enfield akan meluncurkan banyak produk di 2024. Paling dekat, pabrikan motor Inggris-India ini mau merilis Guerilla 450, motor bergaya roadster buat melawan Triumph Speed 400.
Dikutip dari Autocar India, setidaknya ada enam motor baru yang sedang dipersiapkan Royal Enfield. Ada beberapa model yang benar-benar baru, ada juga yang cuma facelift atau mendapatkan mesin yang lebih besar kapasitasnya.
Guerilla 450 bisa dibilang menjadi motor yang benar-benar baru. Motor ini menjadi model kedua yang memakai mesin 452cc yang juga dipasang ke Himalayan.
Baca juga: Bocoran Motor Baru Royal Enfield Classic 650, Pilihan Paling Murah
Bentuknya diarahkan ke neo-retro roadster, atau motor naked modern dengan gaya klasik. Modelnya ringkas dan minimalis, mungkin lebih mirip Hunter 350 tapi dengan mesin yang lebih besar.
Hadirnya Guerilla 450 ini nantinya buat mengadang Bajaj-Triumph Speed 400 yang akhir-akhir ini sedang diminati. Kabarnya motor ini bakal meluncur medio Juli sampai September 2024.
Baca juga: One Way Tol Kalikangkung-Cipali Masih Berlaku sampai Jam 12.00 WIB
Sampai saat ini, memang belum terpantau kamera seperti apa bentuk dari Guerilla 450. Cuma dari mesinnya, kemungkinan punya performa yang sama dengan Himalayan, tenaga 40 TK dan torsi sekitar 40 Nm.
Gerak agresif Royal Enfield yang meluncurkan banyak produk ini sepertinya untuk mencapai target penjualan di 2025. Kabarnya mau mendapatkan momentum dengan menjual satu juta unit untuk pertama kalinya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.