Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gresini Racing Optimistis Raih Podium di MotoGP Italia 2024

Kompas.com - 02/06/2024, 21:11 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Gresini Racing melalui kedua pebalapnya, Marc Marquez dan Alex Marquez, yakin bisa meraih podium pada MotoGP Italia 2024 di Sirkuit Mugello. Apalagi, Marc juga sudah naik podium saat sprint race.

Marc berhasil menambah koleksi enam podium di musim MotoGP 2024. Pada sprint race, Marc finis di posisi kedua setelah Francesco Bagnaia.

Baca juga: Marc Marquez Kembali Incar Podium di MotoGP Italia 2024

Untuk balapan utama nanti, Marc akan start dari posisi ketiga. Sebab, Bagnaia yang start dari posisi kedua harus menjalani hukuman turun tiga posisi karena insiden dengan Alex pada sesi latihan.

Marc Marquez saat berlaga pada MotoGP Italia 2024Dok. Gresini Racing Marc Marquez saat berlaga pada MotoGP Italia 2024

“Kami memiliki kecepatan untuk menang hari ini, tetapi Pecco tidak tertandingi dan tidak ada waktu tersisa untuk mengejar ketertinggalan. Ini adalah trek yang saya tidak terlalu saya kuasai, tapi ceritanya berbeda dengan Ducati," ujar Marc, dalam keterangan resminya, belum lama ini.

"Kami berhasil bersaing dengan Desmosedici GP24 yang masih memiliki sesuatu yang lebih. Mungkin kami melewatkan sesuatu di awal, tapi kami senang dan makin nyaman dengan hasil kali ini,” kata Marc.

 Baca juga: Live MotoGP Italia: Jorge Martin Terjatuh Saat Kejar Marc Marquez

Sementara Alex, start dari posisi kedelapan pada sprint race dan finis di posisi kedelapan. Dia memulai balapan dengan tidak baik, sehingga sulit untuk memperbaiki posisi.

Marc Marquez saat berlaga pada MotoGP Italia 2024Dok. Gresini Racing Marc Marquez saat berlaga pada MotoGP Italia 2024

"Saya kehilangan banyak posisi, dan hampir mustahil untuk melewati Brad Binder di lintasan lurus utama. Feeling terhadap motor bagus, dan kami pastinya siap bertarung lebih jauh ke depan," ujar Alex.

"Kami kemungkinan akan menggunakan ban soft lagi besok, meskipun kami akan memberikan kesempatan mencoba kemampuan ban medium saat pemanasan,” kata Alex.

Saat ini, Marc ada di peringkat ketiga dan sudah mengumpulkan 123 poin. Selisihnya dengan Jorge Martin yang ada di puncak klasemen hanya terpaut 32 poin. Sementara Alex, ada di peringkat kesepuluh dan memiliki 44 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com