Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ungkap Arti Huruf N pada Hyundai Model N

Kompas.com - 18/05/2024, 08:02 WIB
Agung Kurniawan

Editor

NAMYANG, KOMPAS.com – Sejak lama Hyundai Motor Company dikenal memiliki Divisi N yang mengembangkan mobil berperforma tinggi dari mesin bawaan.

Berbeda dari model lainnya, Model N diciptakan untuk para penggemar yang mendambakan performa tinggi.

Biasanya, mobil ini dibekali mesin yang paling bertenaga dengan deru suara knalpot yang khas. Tak terkecuali pada mobil listrik.

Suspensi, transmisi, kemudi dan rem dibuat presisi untuk performa berkendara yang maksimal. Selain itu, desain mobil pun tampak lebih agresif dengan sejumlah emblem ekslusif N.

Tapi masih banyak yang belum tahu, sebenarnya apa arti huruf N pada Model N?

Sunny Kim, President Hyundai Motor Asia Pacific Headquarters, mengatakan, Hyundai N adalah singkatan dari Namyang, Hyundai Global R&D Center di Korea Selatan.

Baca juga: Shin Tae-Yong Dapat Genesis G80 Electrified dari Hyundai Indonesia

Hyundai Ioniq 5 N di Korea Selatan.KOMPAS.com/Agung Kurniawan Hyundai Ioniq 5 N di Korea Selatan.

“N bukan sekadar merek, N adalah teknologi, dan mewakili dedikasi dan semangat perusahaan kami,” ujar Kim di Korea Selatan (16/5/2024).

“Melalui N, kami bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada konsumen yang belum pernah mereka bayangkan sebelumnya,” kata dia.

Saat ini dari model yang dijual secara global, ada beberapa di antaranya merupakan Model N. Misalnya yang sudah beredar seperti i20 N, i30 N, i30 Fastback N, Veloster N, hingga Kona N.

“Saya sangat senang memperkenalkan model terbaru kepada Anda di sini, kami siap meluncurkan dua model kami di sini Ioniq 5 N dan Elantra N,” ucap Kim.

“Khususnya Ioniq 5 N, kami memberikan pengalaman yang sangat berbeda karena ini adalah kendaraan listrik berperforma tinggi pertama kami,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com